Ashanty Pakai Hijab, Azriel: Jangan Dilepas Ya Bunda

Ashanty
Sumber :
  • Instagram/ashanty_ash

VIVA – Ashanty mengunggah sebuah postingan berisi pesan bijak yang menjadi pengingat diri. Dalam unggahan tersebut, Ashanty memberi judul 'Sudah Selesai dengan Dirinya Sendiri.'

Ashanty menulis tentang ciri-ciri orang yang tak kena silau dunia. Mereka adalah orang yang selalu mensyukuri apa yang dimilikinya. 

"Menggunakan sandang - papan dan peralatan untuk dimanfaatkan *fungsinya*, bukan untuk dipamerkan mereknya..? Mata mereka sudah tidak silau, dan tidak *tergoda* dengan indahnya bungkus atau pernak pernik asesoris dunia.. MEREKA LEBIH MEMILIH ARTI HIDUP," tulis Ashanty seperti dilihat VIVA, Sabtu, 12 Oktober 2019.

Selain isi unggahan panjang, penampilan Ashanty dalam foto tersebut juga jadi sorotan. Ashanty yang melakukan selfie tampak mengenakan hijab syari dengan warna biru keabuan.

Baca Juga: Mengenal Penyakit Autoimun yang Diderita Ashanty

Salah satu anaknya, Azriel Hermansyah, tampak memberi komentar. Azriel berharap bahwa ibu tirinya itu bisa istiqaman dalam mengenakan hijab.

"Jangan dilepas ya bunda," pinta Azriel.

Ashanty pun menjawab. Meski tak menolak, istri Anang Hermansyah ini meminta sang anak untuk terus mendoakannya.

Cara Azriel Hermansyah Buktikan Sayangnya Sama Besar ke Kris Dayanti dan Ashanty

"Sabar ya nak. Hati nya dulu pelan2 nanti yaa doain yaaa," kata Ashanty.

Jawaban serupa juga terlihat di komentar lain. Ashanty menanggapi salah satu komentar temannya. Dia mengatakan akan berhijab jika sudah mantap hatinya.

Lulus Kuliah, Azriel Hermansyah Langsung Foto Prewed dengan Sarah Menzel?

"Belum hennn. Ini tadi abis pengajian kajian.. ngga mau aku buka lepas. Kl udh mantap banget biar pake selamanya.. doain yaaa," seru Ashanty lagi.

Foto Wisuda Diributin Netizen Karena Gak Ada Pose Berdua KD, Azriel Hermansyah: Jangan Asal Komentar
Dian Sastrowardoyo,Maia Estianty dan Ashanty

5 Artis Indonesia yang Terlahir dari Keturunan Pahlawan, Dian Sastrowardoyo-Maia Estianty

Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November menjadi momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur

img_title
VIVA.co.id
10 November 2024