Vicky Prasetyo Nge-DM Dua Lipa, Ngapain Sih?
- Nuvola Gloria/VIVA
VIVA – Cowok playboy yang sering dikaitkan dengan kisah cinta setting-an karena si cewek pengin terkenal dan penuh kontroversi, tampaknya langsung tertuju kepada Vicky Prasetyo. Ya, dia emang suka gonta-ganti pasangan dalam jangka waktu yang dekat.
Ternyata salah satu cara Vicky menggaet cewek adalah dengan menghubunginya lewat media sosial Instagram.
Vicky cukup tinggi nyalinya karena yang dia hubungi dari kalangan selebriti wanita. Tak tanggung-tanggung, penyanyi internasional saja dikirimi direct message, lho sama Vicky.
"Dua Lipa aja gue DM (direct message). Hidup itu kan catatan building ya, menjadikan dasar bahwa pria itu seperti flyover tol Jagorawi yang akan menyambungkan hati dan perasaan. Jadi enggak masalah juga (nge-DM Dua Lipa)," kata Vicky di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa, 8 Oktober 2019.
Bagi Vicky, siapa saja yang dia kirimi DM di Instagram sebagai bentuk silaturahmi. Kenal atau tidak, dibalas atau tidak, ya urusan nanti aja, guys.
"Bentukannya kan lebih ke silaturahmi aja. Banyak DM-DM gitu cuma buat ngobrol, silaturahmi sesama. Sampai saat ini belum ada (untuk serius) pasca mantan istri kemarin. Belum mudah untuk mencari siapa gitu," tutur mantan suami Angel Lelga itu.
Vicky mengklaim tak mudah baginya menaklukkan wanita meski dia dicap sebagai playboy. Dia mengaku ingin punya rumah tangga yang sakinah, mawadah dan warrahmah.
"Pria yang hebat adalah dia yang mampu menahan hatinya buat satu wanita sementara dia dikelilingi oleh banyak wanita. Kalau calon masih random sih. Saat ini belum ada dalam katalog cinta yang diaklamasikan. Masih sama lah," ujar Vicky. (zho)