Adik Boy William, Raymond Hartanto Dimakamkan di San Diego Hills
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA – Kabar duka datang dari presenter, Boy William. Sang adik, Raymond Hartanto, meninggal dunia pada 10 September 2019 kemarin.
Ditemui singkat di Rumah Duka yang terletak di Tangerang, Boy William enggan bicara banyak. Namun presenter ini mengatakan bahwa sang adik rencananya akan dimakamkan di Sand Diego Hills, Karawang, Jawa Barat pada Jumat pagi, 13 September 2019 pukul 09.00 WIB.
"My brother dikuburnya di San Diego Hills kita dari sini jam 9 pagi," ujar Boy William di rumah duka Oasis, Tangerang, Banten, Kamis, 12 September 2019.
Sebelum menuju pemakaman, ada beberapa upacara yang dilakukan oleh pihak keluarga.Â
Baca Juga: Berduka Adik Meninggal, Teman-teman Artis Doakan Boy William Kuat
"Terus ada upacara pelepasan peti gitu dibawa ke San Diego Hills terus dikubur," katanya.
Sebelumnya, keluarga telah menjalani prosesi malam kembang di mana keluarga memutari peti dan menaburkan bunga.
Â
"Kita malem kembang jadi nanti tamu pada dateng nanti sore kita ada upacara malam kembang namanya," katanya lagi.
Boy William mengabarkan berita duka meninggalnya Raymond Hartanto melalui Instagram Story-nya beberapa waktu lalu. Saat itu, Boy hanya mengatakan berita duka tanpa menjelaskan alasan kepergian sang adik.
"It is with our deepest sorrow and greatest sadness that we mourn the passing of our beloved husband, son, brother, cousin, nephew and grandson, 'Raymond Hartanto', last night, 10 September 2019," tulis Boy William di Instagram Story, Rabu, 11 September 2019.
Boy William juga mengunggah foto kebersamaannya dengan sang adik beberapa jam lalu. Dalam unggahan itu, Boy tampak begitu sedih sekaligus mencoba kuat.
"Rest well my little brother. Is it fun up there? I'll wait til it's my turn. Pick me up when i get there. Be with us in spirit. You are always included. Wherever we go from now on, you are always invited. You are loved. I was here when you entered this earth and also here to see you go. I love you i love you i love you i love you Ray," tulis Boy William membuat siapapun yang membacanya ikut berduka.Â