Maudy Ayunda Bikin Keluarga BJ Habibie Menangis

Maudy Ayunda dan B.J. Habibie.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA – Penyanyi sekaligus aktris cantik Maudy Ayunda dipercaya kembali membawakan soundtrack sebuah film. Kali ini, Maudy mendapat kesempatan menyanyikan soundtrack utama film  Habibie & Ainun 3 berjudul Kamu dan Kenangan.

Maudy Ayunda Terpilih Nyanyikan OST Film Korea You Are the Apple of My Eyes

Lagu Kamu dan Kenangan yang dinyanyikannya merupakan ciptaan musisi ternama Tanah Air, Melly Goeslaw dibantu suaminya, oleh Anto Hoed. Lagu tersebut diciptakan berdasarkan kisah cinta abadi BJ Habibie dan Hasri Ainun Besari.

Maudy mengungkapkan bahwa lagu ini menggambarkan BJ Habibie yang tengah bercerita tentang sosok almarhumah sang istri tercinta, Ainun.

Maudy Ayunda Ternyata Fobia Naik Pesawat, Sampai Lakukan Ini Sebelum Terbang

“Jadi lagu ini bener-bener mempresentasikan mata Eyang Habibie saat menceritakan tentang Eyang Ainun. Aku waktu menghayati lagu ini membayangkan di posisi Eyang Habibie yang cerita cintanya begitu indah, tapi harus kehilangan seseorang segitunya,” kata Maudy saat ditemui di Kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu, 3 Juli 2019.

Maudy Ayunda Rilis Album Baru, Bahagia Bisa Duet dengan Iwan Fals

Sama halnya dengan film sebelumnya, soundtrack film Habibie & Ainun 3 ini masih bernuansa sedih sekaligus haru. Apalagi ada makna tersirat dalam lagu ini, yaitu kerinduan.

Kendati demikian, menurut Maudy mantan presiden ke-3 RI itu menyukai lagu tersebut. Bahkan Kamu dan Kenangan juga sempat membuat keluarga besar BJ Habibie menangis karena memiliki makna mendalam.

“Eyang bilang, 'Eyang suka banget sama lagunya. Waktu keluarga denger, langsung pada nangis semua'. Jadi, aku turut senang bahwa lagu yang aku nyanyikan itu bener-bener bisa menyentuh orang yang memang merasakan rasa itu,” ujar aktris 24 tahun ini.

Maudy Ayunda.

Tips Maudy Ayunda dan Didiet Maulana Biar Kemeja Linen Gak Lecek saat Dibawa Liburan

Pakaian berbahan linen belakangan begitu populer. Salah satu alasannya karena bahan linen nyaman dan tidak membuat gerah sehingga cocok untuk digunakan di cuaca panas.

img_title
VIVA.co.id
15 Februari 2025