Keluar Penjara, Vanessa Angel Tak Disambut Sang Ayah

Aktris Vanessa Angel.
Sumber :
  • instagram @vanessaangelofficial

VIVA – Ayah Vanessa Adzania alias Vanessa Angel, Doddy Sudrajat, tak terlihat di lokasi ketika putrinya itu keluar dari Rumah Tahanan Kelas I Surabaya di Medaeng, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, pada Minggu pagi, 30 Juni 2019. Hanya tantenya, Reni Setiawan, tampak menyambut dari pihak keluarga.

Fuji Rayakan Ulang Tahun Bertepatan dengan Kematian Vanessa Angel: Waktu yang Menyembuhkan

Reni adalah saudara kandung dari ibunda Vanessa. Selama menjalani perkara hukum, Reni yang intensif mengawal dari pihak keluarga.

Bersama tim penasihat hukum, Milano Lubis, Reni tiba di Rutan Medaeng sejak sekira pukul 06.30 WIB. Adapun Vanessa keluar dari dalam Rutan Medaeng satu jam setengah setelah itu, sekira pukul 08.00 WIB.

Doddy Sudrajat Klaim Sulit Berkomunikasi dengan Gala Sky Karena Haji Faisal ...

Reni mengaku tidak tahu ketika ditanya apakah ayah Vanessa, Doddy Sudrajat, berada di Surabaya menyambut momen bahagia putrinya. Dia juga mengaku tidak tahu apakah hingga saat ini masih ada konflik antara Vanessa dengan ayahnya, seperti kabar yang tersiar selama ini.

"Enggak tahu," ucapnya.

Tubagus Joddy Bersyukur Diajak Kerja Raffi Ahmad: Di saat Aku Hilang Harapan dan Terpuruk

Reni juga mengaku tidak tahu apakah Vanessa akan langsung pulang ke Jakarta atau menenangkan diri lebih dulu di Surabaya setelah resmi keluar dari Rutan Medaeng. Pun apa yang akan dilakukan aktris FTV itu sekeluar penjara, dia mengaku belum tahu. "Belum tahu," ujarnya.

Vanessa Angel resmi keluar dari Rutan Medaeng setelah menjalani masa hukuman lima bulan penjara dalam perkara pendistribusian foto berkonten asusila yang disebarkan melalui perangkat elektronik. Vonis hakim tersebut hanya selisih beberapa hari dari masa tahanan yang dijalani sejak ditetapkan tersangka pada awal Februari lalu.

Vanessa terjerat hukum setelah digerebek polisi saat melakukan transaksi kencan dengan pria bernama Rian Subroto di sebuah kamar Hotel Vasa Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu, 5 Januari 2019. Di hari yang sama, diamankan pula Endang Suhartini alias Siska, yang terbukti menjadi muncikari prostitusi online. Dia keluar lebih dulu dari Rutan Medaeng.

Fuji rayakan ulang tahun

Alasan Fuji Akhirnya Rayakan Ulang Tahun Lagi Setelah Bertahun-tahun Trauma

Tahun ini, setelah melalui proses penyembuhan diri, Fuji akhirnya memutuskan untuk kembali merayakan hari lahirnya di usia 22 tahun.

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024