Dispatch dan YG Entertainment Diminta Tanggung Jawab Kasus B.I

B.I iKON
Sumber :
  • YG Entertainment

VIVA – Nasib malang tengah menimpa Kim Han Bin atau yang biasa dikenal dengan B.I. Mantan leader dari boyband iKON ini dituding mencoba membeli ganja dan narkoba jenis LSD  pada 2016 silam. 

Saham YG Entertainment Melesat Dahsyat Seiring Suksesnya Lagu APT. Milik Rose BLACKPINK-Bruno Mars

Kabar tersebut bermula saat media lokal Korea Selatan, Dispatch merilis bukti-bukti percakapan B.I dengan pria berinisial A (diduga pengedar narkoba) lewat aplikasi KakaoTalk. Alhasil berita tersebut langsung menjadi viral tak hanya di Korea Selatan saja, tetapi di seluruh dunia. 

Setelah ramai pemberitaan Dispatch, Han Bin pun langsung membuat pengumuman mengejutkan. Ia mengakui kebenaran berita tersebut. Bahkan pria kelahiran 1996 ini mengungkapkan keinginannya untuk mundur dari grupnya, iKON. 

Sudah Dikonfirmasi YG, BLACKPINK Resmi Comeback dan Tur Dunia Tahun 2025

Selang beberapa menit atas pengakuan Han Bin, YG Entertainment selaku agensi yang menaunginya pun angkat bicara. Dengan tegas YG Entertainment mengungkapkan bahwa Kim Han Bin alias B.I resmi keluar dari YG dan juga iKON.

Keputusan tersebut ternyata membuat para K-Popers khususnya para penggemar iKON (iKONIC) murka. Mereka menuntut Dispatch dan YG Entertainment tanggung jawab atas hengkangnya Han Bin dari iKON. Menurut mereka, Dispatch sengaja ingin menjatuhkan karier iKON yang dirintis sejak dari nol saat mengikuti ajang pencarian bakat.

Siap-siap War! Konser 2NE1 Hanya Tampung 6 Ribu Penonton

Sedangkan, YG Entertainment dianggap tidak bisa melindungi artis asuhannya. Tak hanya itu, YG Entertainment dianggap sengaja menjadikan B.I sebagai kambing hitam di tengah-tengah kasus Burning Sun dan juga Yang Hyun Syuk (Bos YG). 

Para K-Popers dan penggemar yang kecewa langsung mengungkapkan kekesalannya di media sosial twitter. 

Saya dendam dengan Dispatch dan juga YG Entertainment. Disaat iKON dan iKONIC adem-adem saja, eh malah diganggu #StayStrongHanBin. Hei Dispatch, kalian harus tanggung jawab,” tulis warganet.

“Oke kasus Burning Sun dan Yang Hyun Suk ditutup dan memakan satu orang untuk dijadikan kambing hitam. Lihat saja nanti, YG dan Dispatch kalian akan mendapatkan balasan!” 

“Setelah semua yang Han Bin korbanin, semua yang sudah dia lakuin, semua kerja kerasnya, semua duit yang dia hasilin buat lo (YG), tapi kalian malah buang Han Bin begitu saja buat nutupin skandal besar kalain ? Biadab!”

“Pas kasus seungri aku enggak ada respect sama sekali dan udah ilfil duluan pas kasus Han Bin aku malah nangis dan sangat yakin kalau dia enggak ngelakuin itu. Saat saat kasus TOP yang beneran make (narkoba) kenapa dia masih dipertahanin sama YG ? Sedangkan Han Bin malah dibuang begitu saja ?”

“Ketika artis kalian sedang dalam masa down dan dia berkeinginan untuk keluar dari grup tanpa memikirkan dahulu apa yang akan terjadi di masa depan, tapi kenapa kalian (YG) gampang banget menyetujui hal tersebut (tanpa mikir panjang) ? YG Jahat, tak ada otaknya,” tulis warganet.

Rose Blackpink

Rose BLACKPINK Curhat, Akhirnya Buka Suara Soal Kontroversi dan Rumor

Rose BLACKPINK akhirnya buka-bukaan soal rumor dan berbagai kesulitan yang dihadapi selama ini. Ia membagikan pengalaman dalam wawancaranya dengan Paper Magazine.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024