6 Pengakuan Chris Hemsworth Punya Ikatan Spesial dengan Indonesia

Chris Hemsworth
Sumber :
  • VIVA/Sintia Citra

VIVA – Chris Hemsworth tampak sangat menikmati waktunya di Indonesia. Pria kelahiran Melbourne, Australia itu, memang sudah beberapa kali mengunjungi negeri ini, baik untuk berlibur, bekerja, maupun kegiatan lainnya.

Aktor pemeran Thor tersebut, memang diketahui punya ikatan khusus dengan Indonesia. Dalam acara Pan Asia Media Summit untuk Men In Black: International yang digelar Sony Pictures di Bali, Indonesia, Chris mengungkap sejumlah hubungan spesialnya dengan Tanah Air.

1. Lebih dari lima kali ke Indonesia

Chris Hemsworth mengaku bahwa kunjungannya kali ini adalah untuk yang keenam atau tujuh kalinya. Chris sudah mengunjungi Indonesia sejak masih usia belia.

"Saya sudah pernah ke sini, sekitar empat-lima kali," kata Chris, saat konferensi pers di Bali, Selasa, 28 Mei 2019.

2. Bahasa Indonesia

Chris Hemsworth pamer kebolehannya berbahasa Indonesia. Aktor 35 tahun itu menyebut sejumlah ungkapan dalam bahasa Indonesia yang dia ketahui, mulai dari 'Siapa namamu?' sampai 'Bagaimana cuaca hari ini?'

"Bagus. Tidak bagus," serunya di hadapan penggemar pada Senin malam, 27 Mei 2019.

Chris Hemsworth juga diajari kata kekinian, 'Mantul!' dalam acara fan event. Pada konferensi pers, salah satu jurnalis Taiwan bertanya, apa arti kata tersebut.

"It'a awesome," seru Chris, Selasa 28 Mei 2019.

Indonesia Kini Jadi Sasaran Hollywood

Chris Hemsworth

3. Berhitung

Begini Jadinya Jika Men in Black Bertemu Thor dan Valkyrie

Bukan cuma sejumlah ungkapan, Chris Hemsworth juga sedikit bisa menghitung. Dia mengaku mempelajarinya di sekolah.

"Satu, dua, tiga, empat, lima, enam, tujuh, de..." katanya terhenti, lalu dibantu awak media. "Delapan, sembilan, sepuluh," tuntasnya dengan semringah.

Chris Hemsworth Tak Mau 'Meniru' Will Smith

4. Menikah di Sumba

Chris Hemsworth ternyata menikahi istrinya, Elsa Pataky di Sumba, Nusa Tenggara Timur. Dia sedikit bercerita soal momen spesial tersebut.

"Saya menikah di Sumba. Seluruh keluarga saya datang ke sana. Keren," ujarnya.

5. Surfing

Dalam fan event tersebut, Chris juga mengaku suka surfing di Indonesia. Surfing jadi aktivitas favoritnya selama di sini.

6. Orang Indonesia dan makanannya

Tak hanya itu, Chris Hemsworth menyebut orang Indonesia ramah dan punya makanan yang enak-enak.

"Saya suka tempat ini. Saya suka orang-orangnya. Indonesia bisa dijangkau cepat dari Australia. Di sini juga punya makanan yang luar biasa, mengagumkan," tuturnya. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya