Hilda Vitria Tanggapi Sidang atas Kriss Hatta, Jadi Pembelajaran Hidup
- Instagram @hvkhildavitriakhan
VIVA – Hilda Vitria dan Nikita Mirzani tampak semringah saat menghadiri sidang perdana atas Kriss Hatta, yang digelar hari ini di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat. Sama-sama mengenakan baju berwarna putih, Hilda mengungkapkan rasa leganya atas persidangan dan status Kriss sebagai terdakwa saat ini.
"Tanggapannya buat dia, ya anggap saja semua ini pembelajaran hidup dia biar ke depannya enggak bikin masalah-masalah kayak begini , yang merugikan banyak orang, ya selama ini kan Hilda sabar, dia ngelecehin Hilda lah," ujarnya.
Tak menyangka jika dirinya memenangkan kasus pemalsuan dokumen yang ia laporkan sebelumnya. Hilda merasa ditahannya Kriss saat ini sebagai sebuah karma karena sudah menghinanya dan kedua orang tuanya.
"Balik lagi di sini kan Hilda hidup bukan sendiri ya ada orang tua, maksudnya ya kalian bisa lihat sendiri lah gimana perasaan orang tua Hilda, anak perempuannya dihina, dikatain anak haram, dilecehin. Dibilang ibu Hilda enggak benar, kerjaannya esek-esek, maksud Hilda yasudah anggap aja ini karma dari yang di Atas," kata dia.
Atas keberhasilannya tersebut, Hilda mengucapkan rasa terima kasihnya pada seluruh pihak yang sudah mendukungnya selama ini, terutama untuk kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid, Nikita Mirzani dan Billy Syahputra, yang sudah menjadi orang pertama dan terus membela dirinya.
"Ya kalau buat Hilda sendiri di sini alhamdulilah cukup lega, memang belum lega banget ya tapi cukup membuktikan gitu loh. Kalau selama ini yang Hilda omongin sudah terbukti," lanjut dia. (ren)