Rhoma Irama dan Istri Kompak Berpakaian Serba Putih ke TPS

Rhoma Irama dan istri di TPS.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Retta Putri

VIVA – Pemilu (Pemilihan Umum) periode 2019-2024 tengah berlangsung. Semua masyarakat berbondong ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) untuk pencoblosan. Selain Presiden, disertakan juga pemilihan DPR, DPD, DPRD. Pedangdut Rhoma Irama tak ketinggalan menggunakan hak suaranya.

Polisi Periksa 3 Orang dan Panggil Rhoma Irama Terkait Hajatan

Rhoma Irama tiba di TPS 066, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, sekitar pukul 10.00 WIB. Ia ditemani istri keduanya, Ricca Rahim. Berpakaian serba putih, Rhoma dan Ricca memasuki TPS. Tak perlu lama menunggu, mereka pun langsung mencoblos. Setelah itu, mereka keluar dan pamer tinta pada jari kelingking. 

Disinggung soal pemilu tahun ini, Rhoma melihat antusias yang tinggi dari masyarakat. Ia yakin, angka golput lebih rendah dari sebelumnya. 

Janji Mau Diwawancara, Penyelenggara Acara Rhoma Irama Malah Kabur

"Pertama, saya lihat antusiasme masyarakat di seluruh Indonesia ini meningkat. Jadi, angka golput saya rasa turun. Ada gairah yang luar biasa dari masyarakat. Insya Allah pemilu kali ini akan lebih banyak pemilih lah," ungkap Rhoma saat ditemui di TPS 066, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Rhoma pun berharap, kejujuran serta keadilan bisa dijunjung. Hal tersebut penting agar tercipta keamanan. Jika tidak, dikhawatirkan hal tak diinginkan bisa terjadi.

Penyelenggara Acara Rhoma Irama Diminta Tanggung Rapid Test

"Kalau jujur adil ini bisa dilaksanakan, katakanlah petugas pemilu, oleh masyarakat peserta pemilu, Insya Allah damai dan aman itu bisa kita capai. Tapi, kalau enggak jujur, enggak adil, saya rasa akan bisa menimbulkan macam-macam. Hal yang tidak kita inginkan," tuturnya. 

Mengenai Calon Presiden pilihannya, Rhoma pun sangat yakin akan menang. Bahkan Ia menyebutkan persentase keyakinannya, yaitu 90 pesen. Menurut Rhoma, sudah banyak indikator yang bisa dilihat. (row)

(Laporan: Retta Putri)

Rhoma Irama tampil di acara sunatan di Pamijahan Bogor

Bupati Sebut Hajatan yang Dihadiri Rhoma Irama Langgar Izin Keramaian

Bupati menyerahkan kasus ini ke polisi

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2020