Anak-anak Almarhum Herman Seventeen Jalani Ritual di Makam

Istri almarhum gitaris Seventeen Herman Sikumbang, Juliana Moechtar
Sumber :
  • VIVA/Ifan Gusti

VIVA – Herman Sikumbang, gitaris band Seventeen turut menjadi korban tsunami di Tanjung Lesung, Banten pada 22 Desember 2018 lalu. Hingga kini, kedua anaknnya masih selalu terbayang dan memimpikan sang ayah.

Carat Indonesia Dimanjakan dengan Pengalaman Seru di Seventeen Exhibition 'Follow Fellow'

Bahkan istri dari almarhum Herman, Juliana Moechtar, menceritakan bahwa anak-anaknya itu selalu merasa didatangi ayahnya. Selain didatangi, anak-anak juga merasa dibisiki oleh almarhum sang ayah.

"Selalu dibayangin,'mama tadi papa datang katanya bisikin Uza, katanya Uza anak pinter. Mama, papa tadi bisikin Uza, katanya Uza anak soleh'," ucap Juliana yang akrab disapa Ully, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis, 14 Februari 2019.

Serunya Exhibition Seventeen di Pondok Indah Mall Jakarta

Saat 40 harian almarhum, Ully bersama keluarga besarnya datang berziarah ke makam Herman yang terletak di Tidore, Maluku Utara pada 1 Februari 2019. Bahkan untuk menyembuhkan rasa trauma dan kesedihan sang anak, Ully melakukan sebuah ritual khusus.

"Anak saya kan suka kebayang bapaknya dan akhirnya dimandiin di makam,” ungkap Ully.

Seventeen Exhibition 'Follow Fellow' Digelar di Jakarta, Apa Aja yang Bisa Kamu Dapatkan?

Setelah ritual tersebut, kondisi kedua putranya menjadi lebih tenang, ceria, dan bahagia. Sehingga, tidak selalu teringat pada sosok sang ayah. (row)

Seventeen Exhibition Follow Fellow

5 Fakta Menarik Pameran Seventeen 'Follow Fellow' yang Wajib Diketahui

Seventeen Exhibition Follow Fellow yang resmi dibuka pada Jumat, 12 Juli 2024 di City Hall Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan masih berlangsung hingga 4 Agustus 2024

img_title
VIVA.co.id
28 Juli 2024