Rio Dewanto Ajak Keluarga Naik Transjakarta
- Instagram Rio Dewanto
VIVA – Keluarga kecil Rio Dewanto dan Atiqah Hasiholan selalu menarik perhatian. Apalagi putri cantiknya, Salma Jihane Putri Dewanto yang disapa Salma selalu menjadi sorotan di media sosial.Â
Belum lama ini Rio dan istrinya memamerkan momen tengah berbaur dengan warga Jakarta, dengan ikut antre untuk naik bus Transjakarta.
Dari akun instagram @riodewanto, terlihat Salma digendong oleh Atiqah di sebuah halte sedang menunggu bus. Keduanya kompak mengenakan baju kaos bermotif garis, Atiqah bergaris hitam, Salma bergaris merah.Â
"Mari kita tunggu BUS nya Saall #Jakarta," tulis Rio.
Selain itu, momen lainnya juga terlihat dari foto Rio, Atiqah dan Salma duduk di dalam bus Transjakarta. Salma dipangku oleh anak dari aktivis Ratna Sarumpaet itu.
Sementara Rio yang mengenakan baju kemeja lengan panjang berwarna putih tampak sedang menjelaskan sesuatu kepada putri tercintanya.
"Akhirnya bisa ajak Salma jalan-jalan naik bus di Jakarta... yang biasanya cuma denger lagunya aja "wheels on the bus" tapi sekarang Salma tau rasanya di dalem Bus kayak apa.. next kita naik Kopaja sama Metromini Sal," tulis Rio lagi. (fin)
Â