Baim Wong Hilangkan Cincin Kawin
- Instagram/baimwong
VIVA – Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven sedang menikmati kebahagiaannya sebagai pengantin baru. Keduanya kembali menjalani bulan madu ke Jepang. Mereka berangkat ke Jepang bersama Irwansyah dan Zaskia Sungkar serta Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.Â
Namun, baru tiba di Jepang, Baim kena omelan sang istri. Paula marah-marah ke Baim karena pesinetron tersebut menghilangkan cincin kawinnya. Hal itu terungkap dalam video di Youtube berjudul, Raffatar Nguamuuk Ganazz Sama Bapau!!!Paula Dicakar.Â
"Kamu nih kebiasaan taruh cincin kawin sembarangan. Awas ya kamu tuh selalu kayak gitu. Kamu selalu lepas-lepas cincin kawin. Malas sama kamu," kata Paula.
Baim pun memperlihatkan jari tangannya yang tak lagi mengenakan cincin. Ia berusaha santai menanggapi omelan sang istri.Â
"Kamu jangan marah-marah gitu dong. Kita lagi honeymoon. Raffi, Paula marah cincin kawinnya hilang," ujarnya ke Raffi yang jalan di depannya.Â
Raffi menggoda Baim. Ia pun menanyakan di mana sahabatnya itu menghilangkan cincin kawinnya. Baim mengaku tak tahu di mana ia menghilangkan cincinnya.Â
"Enggak tahu, marah-marah dia tuh. Nanyain terus di mana, di mana," ujarnya.
Zaskia mengaku bahwa juga ia sempat kehilangan cincin kawin. Baim merasa lega karena memiliki teman yang bernasib sama. Namun, reaksi Paula tetap tidak senang.Â
"Zaskia 8 tahun baru hilang, kamu baru sebulan udah hilang," ujar model cantik ini ke sang suami. (mus)
Â