Drama Terbaru Lee Seung Gi-Bae Suzy Siap Tayang Mei 2019
- Soompi
VIVA – Dua artis papan atas asal Negeri Gingseng, yakni Lee Seung Gi dan Bae Suzy dipastikan akan kembali membintangi drama terbaru, berjudul Vagabond. Meski belum resmi tayang, tetapi drama tersebut digadang-gadang akan sukses meraih perhatian penonton.
Dikutip dari laman Soompi, Kamis, 27 Desember 2018, drama terbaru keduanya akan siap tayang pada bulan Mei 2019 mendatang di salah satu saluran televisi Korea Selatan, yakni SBS dan bakal tayang setiap hari Rabu dan Kamis.
Drama Vagabond mengisahkan tentang orang yang terlibat dalam penyelidikan kecelakaan pesawat misterius dan kasus korupsi di sebuah negara.
Seung Gi sendiri akan berperan sebagai Cha Dal Gun, seorang stuntman yang mencoba mengungkap kebenaran di balik insiden kecelakaan pesawat misterius. Sementara itu, Suzy akan berperan sebagai seorang agen Dinas Intelijen Nasional bernama Go Hae Ri.
Go Hae Ri adalah seorang putri dari Letnan Korps Marinir yang meninggal secara tragis. Setelah ayahnya meninggal, Hae Ri menjadi kepala keluarga dan itu memotivasi dirinya untuk menjadi pegawai negeri sipil Level 7.
Sementara itu diketahui, Vagabond akan menjadi drama kedua yang mempertemukan Seung Gi dan Suzy. Sebelumnya mereka pernah beradu akting di drama Gu Family Book. Tak hanya Seung Gi, aktor Shin Sung Rok juga telah dikonfirmasi bermain di drama ini dan berperan sebagai Ki Tae Woong, pemimpin tim National Intelligence Service. (mus)