Natal bagi Melanie Ricardo, Momen Bersyukur Atas Berkah dan Anugerah

Melanie Ricardo.
Sumber :
  • VIVA/ Ayu Utami

VIVA – Hari Raya Natal sering dijadikan momen bersyukur bagi umat Kristiani atas berkah, rezeki dan anugerah yang telah mereka terima setahun penuh. Di hari kelahiran Yesus Kristus, mereka juga berterima kasih atas kesehatan dan umur panjang yang diberikan sehingga bisa merayakan Natal bersama keluarga dan kerabat.

Pesan Natal Paus Fransiskus: Dialog untuk Sembuhkan Dunia

Hal itu pula yang dirasakan artis Melanie Ricardo. Ia mengatakan, ia sangat bersyukur tahun ini seluruh anggota keluarganya bisa merayakan Natal bersama. Ia juga menyampaikan bahwa Natal tahun ini sangat berbeda dari sebelumnya karena ia sekeluarga akan merayakan Natal di Australia.

Melanie ingin menikmati hasil kerja kerasnya di sepanjang tahun 2018 dan memang sudah berencana untuk pergi ke Negeri Kanguru bersama keluarga besarnya untuk merayakan Natal. Seperti diketahui, Australia adalah negara kelahiran sang suami, Tyson Lynch.

Begini Cara Wali Kota Malang Deteksi Kerumunan Agar Tak Kena Covid

"Kita senang banget bersuka cita karena kita bisa kumpul semuanya dan kita bisa merayakan Natal ramai-ramai. Puji Tuhan masih dikasih berkat, masih dikasih usia sampai saat ini dan senang sekali karena orangtua kita masih diberikan umur," ujar Melanie saat ditemui di Bekasi, Jawa Barat, baru-baru ini.

Sebelum hari Natal, keluarga besar Melanie sendiri juga sudah mengadakan kumpul keluarga sedari tanggal 18 Desember 2018.

Kemenhub: Penumpang Transportasi Berkurang saat Libur Natal-Tahun Baru

"Jadi Natalnya untuk keluarga-keluarga dekat untuk kebetulan ada adik-adiknya mama, kakak-kakaknya mama. Semua baru datang dari Medan jadi ngumpul semua. Sebelum tanggal 23 (Desember 2018) kita semua berangkat ke Australia," kata dia.

Di acara kumpul keluarga tersebut, Melanie dan keluarga juga menggelar tukar kado antar-anggota keluarga dan juga kebaktian. Ia juga menambahkan, salah satu alasannya untuk mengadakan acara meriah setiap menjelang Natal dan di hari Natal, karena ingin memberikan kesan Natal yang indah untuk anak-anaknya.

"Ya supaya anak-anak ada memori bahwa Natal itu betul-betul ada kenangannya saat mereka besar. Walaupun enggak mewah segala macam, tapi di rumah aja, tapi kita bisa merasakan kebahagiaan bersama keluarga," ujarnya.

Melanie juga tak henti-hentinya mengucap syukur atas rumah tangganya yang harmonis dan sudah memasuki usia delapan tahun pernikahan di tahun 2018 ini.

"Tahun ini aku mengucap syukur sama Tuhan karena suami istri masih langgeng, rumah tangga amin. Semoga Tuhan jauhkan dari perceraian, karena sekarang hidup enggak semakin mudah, makanya melangkah selalu bersama Tuhan, dan sepanjang 2018 juga banyak cobaan yang terjadi dalam keluarga. Mengucap syukur itu jadi kekuatan untuk makin kompak dan dekat," ujarnya. (mus)

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mendatangi asrama mahasiswa asal Papua

Momen Ganjar Tengok Perayaan Natal di Asrama Mahasiswa Papua

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pun merasa terharu lantaran suasana perayaan natal di asrama mahasiswa Papua yang penuh dengan nilai-nilai kekeluargaan.

img_title
VIVA.co.id
25 Desember 2021