Ayushita Pernah Alami Kekerasan dari Mantan Kekasih
- Instagram Ayushita
VIVA – Saat ini aktris sekaligus penyanyi Ayushita telah bergabung menjadi relawan Enam Belas Film Festival. Festival film ini diselenggarakan untuk ikut serta dalam kampanye global anti kekerasan berbasis gender dan seksual yang disebut 16 days of activism.
Ayu mengaku tidak berpikir panjang saat diajak untuk bergabung, karena ia merasa memiliki persamaan dengan para korban yang sama-sama mendapat tindak kekerasan.
“Kenapa saya mau gabung, karena saya tidak pakai pikir-pikir. Saya punya banyak kesamaan dengan kesetaraan gender dan kekerasan terhadap perempuan. Saya korban kekerasan yang dilakukan sama mantan pacar,” ucap Ayushita di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat, 16 November 2018.
Namun, tampaknya wanita kelahiran Jakarta itu enggan bercerita lebih lanjut mengenai kekerasan seperti apa yang dilakukan mantan pacarnya itu. Karena, menurutnya, terlalu horor untuk diceritakan, terlebih lagi kejadian tersebut sudah sangat lama terjadi ketika dirinya duduk di bangku SMP.
“Aku enggak mau ceritain itu (pengalaman jadi korban) nya, aku enggak mau malah jadi horor, menceritakan detailnya, dan bagi saya untuk menceritakan itu juga bukan hal yang mudah,” ucapnya.
Setelah bergabung dengan kegiatan ini, pemain film Kartini itu berharap dapat mengajak orang-orang yang menjadi korban untuk lebih berani bersuara ketika dirinya mendapat tindak kekerasan. Namun, tetap saja suaranya itu harus disalurkan ke tempat yang tepat.
“Aku ingin mengajak orang-orang yang mungkin mengalami hal yang sama secara psikis secara fisik, let's speak up, karena ketika kita berani mengungkapkan di situ ada jalan. Tapi ungkapinnya ke tempat yang benar, yang memang tahu bagaimana cara menanggulanginya,” ucap Ayu.