Gandeng Wanita Lain, Tigor Punya Pacar Baru?
- VIVA/ Nuvola Gloria
VIVA – Tigor kedapatan memegang tangan seorang gadis. Padahal dirinya tengah dalam proses perceraian dengan sang istri. Namun, Tigor menegaskan bahwa gadis itu adalah teman yang sudah dianggap seperti adik sendiri, bukan kekasihnya.
"Nah, itu banyak pertanyaan yang itu pegangan tangan berdua itu sebenarnya teman seperti adik sendiri. Ya saya minta temenin karena saya enggak bisa sendiri kan. Temen ngobrol, bukan pacar," katanya di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa, 9 Oktober 2018.
Bang Tigor, begitu sapaannya hanya membuat lelucon saja agar banyak pihak yang penasaran siapa gadis tersebut. Karena kesal dengan istri, hal ini juga berdampak agar membuat istrinya cemburu.
"Hahaha, kira-kira begitulah, enggak tahu tapi yang jelas itu saya anggap adik saya sendiri bukan pacar. Tapi kalau ke depan jodoh enggak tahu jodoh kan sama siapa hanya Allah yang tahu tidak menutup kemungkinan," ujar pria yang hobi traveling ini.
Tigor mengaku tak suka sendiri, dia butuh teman curhat dan teman hidup. Hanya saja sikap istri membuatnya kecewa dan memutuskan untuk tak bersama lagi.
"Karena jujur aja saya enggak bisa sendiri. Biar ada yang nemenin saya. Namanya (gadis) itu Ai," ucap bintang serial Suami Suami Takut Istri itu.
Mereka saling kenal sejak setelah gugatan perceraian beberapa bulan lalu. Kata Tigor, Ai juga risih dengan adanya pemberitaan ini.
"Mungkin jadi risih nanti dipikir ini karena dia jadi orang ketiga bukan sebenarnya bukan orang ketiga. Pure saya pisah karena pemikiran sendiri. Sudah tidak ada kecocokan bukan karena orang ketiga," ungkap pria yang juga berprofesi sebagai disc jockey tersebut.