Musisi Aray Daulay Meninggal Dunia

Aray Daulay
Sumber :
  • Instagram @araydaulay

VIVA – Dunia musik Indonesia kembali berduka. Musisi Aray Daulay meninggal dunia pada Jumat 28 September 2018, pukul 01.30 di Bali. Hal itu diungkapkan pengamat musik Adib Hidayat dalam akun Twitter miliknya.

Sukses Kolaborasi Yellow Claw dengan Barong Family di EMPC 2024

Pria berkacamata ini juga menjelaskan penyakit yang diduga membuat Aray menghembuskan napas terakhir. 

"Penyebab meninggalnya @araydaulay diduga infeksi paru-paru, kemarin dia mengeluh sakit dan pingsan," tulisnya.

Hari Ini Pilkada 2024 Digelar Secara Serentak, Warganet Bagikan Momen Nyoblos

Ia pun menjelaskan mendapat informasi dari sahabat Aray bahwa musisi ini akan dimakamkan di Bali, hari ini, Jumat 28 september 2018.

Akun Instagram milik Aray Daulay juga langsung dibanjiri ucapan belasungkawa dari warganet yang terkejut dengan kepergian musisi tersebut. 

IHEAC 2024, Tempat Audiophile Berkumpul dan Bereksplorasi

"Innanilahi wainnailaihiroji'un... Turut berduka cita bang ...semoga mendapat tempat yg indah di sisi Allah serta di ampuni sgla dosa2 nya amiin," tulis salah satu warganet. "kematian emang gak ada yang tau ya , selamat jalan bang , al fatihah ," ujar yang lainnya.

Aray Daulay adalah musisi yang pernah bergabung di band Plastik, Ray D’Sky dan Daddy and the Hot Tea. Ia baru saja merilis album solonya yang bertajuk, Lagu Perjalanan.

(ren)

Kaka Slank

Kaka Slank Ungkap Kondisi Terkini Abdee Negara, Masih Bisa Manggung?

Hal yang sama juga disampaikan oleh drummer band Slank, Bimbim. Diungkap Bimbim, kondisi Abdee saat ini sudah semakin membaik.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024