Pengakuan RM BTS soal di Balik Pidato dalam Sidang PBB

BTS
Sumber :
  • Jimmy Fallon Tonight Show

VIVA – BTS mampir ke acara bincang-bincang Jimmy Fallon, The Tonight Show, di Amerika. Dalam acara ini, BTS sedikit menceritakan momen bersejarah mereka saat berbicara dalam sidang Majelis Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) di New York, 24 September 2018.

So Sweet, Jin BTS Diberi Kejutan Manis oleh ARMY Jelang Ulang Tahun

Dalam agenda tersebut, BTS memberikan pidato tentang pentingnya mencintai dan menghormati diri sendiri. Mereka diundang oleh UNICEF Korea Selatan untuk meningkatkan peran anak muda di berbagai program kebaikan.

Kepada Jimmy, RM sebagai leader BTS mengaku sangat gugup ketika membacakan pidato tersebut. "Aku pegang kertas pidatonya dan jika kalian lihat, aku agak gemetaran saat itu," ujar RM mengenang momen penting tersebut.

Keseruan Ayu Ting Ting dan Bilqis Nonton Konser BTS di Amerika

RM juga menjelaskan, isi pidatonya adalah tentang pesan bagi anak muda untuk bicara ke diri sendiri daripada orang lain yang bicara kepada kita. Bangga pada diri sendiri, tentang siapa kita, dari mana kita berasal, menurut mereka, sangat penting untuk dimiliki anak muda.

Mereka juga mendiskusikan aktivitas menyenangkan selama di New York. Bukan hanya RM, J-Hope dan V juga menceritakan serunya menghabiskan waktu di kota besar Amerika tersebut.

Daftar Lengkap Pemenang Asia Artists Awards 2021, BTS Menang Daesang

"Aku sangat suka belanja," seru J-Hope. Sementara V mengatakan menyukai semuanya, dari jalanan, pemandangan, hingga suasana New York. 

Suga bahkan bicara soal target BTS di masa depan. Dia mengungkap ingin sekali BTS bisa dapat penghargaan Grammy.

"Mari kita wujudkan itu. Silakan buat tagar #BTSGrammy sekarang juga," kata Jimmy Fallon penuh semangat, disambut teriakan para penontonnya. BTS pun menyanyikan lagu Idol di acara tersebut.

BTS menjadi duta kampanye UNICEF sejak tahun 2017. Sumber: Website resmi UNICEF

Pengaruh Positif Fandom Idol BTS dalam Kegiatan Sosial

Budaya fandom K-pop berdampak positif pada aktivisme sosial dan politik. Mereka juga memiliki pengaruh kuat pada perubahan sosial.

img_title
VIVA.co.id
30 Januari 2023