4 Fakta Menarik Denny Sumargo yang Hanya Diketahui Dita Soedarjo

Denny Sumargo dan Dita Soedarjo
Sumber :
  • Instagram matahatigraphy

VIVA – Hubungan antara aktor  Denny Sumargo dan pengusaha muda Dita Soedarjo selalu menjadi topik hangat dibicarakan oleh publik akhir-akhir ini.

Keduanya memang diketahui sudah melakukan proses lamaran pada 4 agustus 2018 lalu, dan dikabarkan  akan segera melangsungkan pesta pernikahan. 

Baik Denny maupun Dita diketahui seringkali saling mamuji satu sama lain di berbagai kesempatan. Namun, kali ini Dita Soedarjo pun membongkar siapa sosok Denny Sumargo (Densu) yang sebenarnya dan tentunya hal-hal ini hanya diketahui oleh Dita Soedarjo saja. 

Tidak romantis

Berbeda dari perannya di layar kaca maupun lain lebar, di mana Densu selalu menjadi sosok pria yang romantis. Ternyata hal tersebut ditepis oleh Dita, menurutnya Densu bukanlah orang yang romantis melainkan orang yang tak suka basa-basi.  

“Enggak dia enggak romantis. Dia enggak banyak basa-basi tapi baik gitu deh,” ungkap Dita. Meski begitu, Dita tak menampik Densu memiliki cara lain yang membuat dirinya semakin jatuh hati.

Suka iseng

Mengenal sosok Densu selama beberapa tahun ternyata Dita seringkali menjadi korban usil sang kekasih. Meski sering dijadikan bahan keisengannya, Dita mengaku senang karena hal itulah yang membuat hidupnya lebih berwarna dan tak terlalu serius.

“Iya dia iseng, dia suka bercanda. Aku orangnya lebih serius, sementara Densu itu lebih, he brings out the best in me lah. lebih suka bercanda, take it easy, semua tuh jangan dianggap serius gitu,” tuturnya.

Sangat dewasa

Denny Sumargo Nangis Cerita Gendong Laura Anna Sebelum Meninggal

Meski dikenal sebagai sosok yang iseng dan suka bercanda, Dita mengaku Densu merupakan sosok yang dewasa. Hal tersebut terlihat dari bagaimana caranya Densu memberi perhatian dan sabar menghadapi segala rintangan.

“Iya perhatian banget, dia sangat baik dan sangat sabar ya. Saya melihat dia adalah sosok yang sudah siap jadi bapak,” kata Dita.

Laura Anna Meninggal Dunia, Denny Sumargo Ungkap Sebuah Janji

Pria yang berprinsip

Satu hal yang membuat Dita Soedarjo semakin jatuh hati kepada calon pendamping hidupnya ialah Densu merupakan sosok pria yang memiliki prinsip hidup yang kuat. 

Batal Nikah, Ayu Ting Ting Ungkap Kecewa pada Aditya Jayusman

Dita mengaku kagum dengan kepribadian Densu yang seperti itu. Hal itu juga yang membuat Dita selalu belajar mengenai pelajaran berharga dalam hidup.

“Dia orang yang sangat berprinsip. Nah di situ tuh saya selalu belajar sesuatu hal yang baru tiap hari dan makin hari saya makin hormat kepada dia,” ujar Dita.
 

Vidi Aldiano dan Sheila Dara Aisha

Sheila Dara Sempat Alami Kecelakaan, Vidi Aldiano: Dia Malah Santai

Vidi Aldiano dan Sheila Dara yang baru saja menikah beberapa waktu lalu kembali menjadi perhatian para pengguna media sosial.

img_title
VIVA.co.id
5 Februari 2022
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut