Aksi Penyanyi China di Penutupan Asian Games 2018

Chairman Alibaba Jack Ma (kemeja abu-abu) saat penutupan Asian Games 2018 di Jakarta.
Sumber :
  • REUTERS/Cathal Mcnaughton

VIVA – Selain dua boyband dari Korea Selatan, Super Junior dan iKON, penutupan Asian Games 2018 juga menampilkan artis China, Jackson Yee. Jackson tampil dengan diiringi puluhan penari latar. 

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Penyanyi ini tampil setelah penyerahan api dan bendera dari Indonesia kepada perwakilan China, karena empat tahun yang akan datang Asian Games 2022 akan diselenggarakan di Hangzhou, China. Jackson Yee tampil mengenakan baju blazer dan celana panjang berwarna biru muda. Ia membawakan lagu Dream of Hope. Penampilan Jackson cukup meriah dan menarik perhatian. 

Maklum, selain membawa sejumlah penari latar, penampilan Jackson juga diramaikan dengan sejumlah atraksi di atas panggung. Ia tampak percaya diri dan ikut menari dengan sejumlah penari latarnya.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Jackson yang baru berusia 17 tahun ini diketahui sebagai salah satu artis serba bisa. Selain bernyanyi, ia juga dikenal sebagai aktor dan jago ngedance.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Michael Bambang Hartono Jadi Nasabah BRI.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI

Asian Games 2018 memang sudah berlalu enam tahun silam. Namun sejumlah momen tidak terlupakan masih tersimpan di benak publik Indonesia. Salah satunya terkait pemilik BCA

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024