Penampilan Anak Andy Lau Jadi Sorotan
- Reuters
VIVA – Andy Lau sangat menyayangi putri semata wayangnya, yang kini berusia 6 tahun. Andy rela menghabiskan uang banyak demi keamanan sang putri. Ia pun membangun rumah dengan fasilitas serba wah demi anaknya tersebut. Kini, anak Andy Lau kembali menjadi sorotan warganet.Â
Awal mula sorotan tersebut berawal saat foto-foto Andy dengan putrinya beredar di media. Foto-foto itu diambil saat Andy Lau dan anaknya berada di bandara Hong Kong. Saat itu, Andy dan putrinya baru saja pulang dari liburan di Praha.Â
Namun, bukan gaya busana atau kemewahan penampilan anak Andy yang dibahas warganet. Mereka lebih memerhatikan bentuk tubuh bocah yang duduk di bangku taman kanak-kanak tersebut. Mereka berkomentar soal tinggi badan dan berat badan bocah cantik tersebut.Â
Seperti dilansir dari Toggle, para warganet heboh membahas soal tubuh Hana yang dianggap lebih tinggi dari anak seusianya. Begitu juga dengan tubuhnya yang ramping. Ia dinilai mewarisi gen terbaik dari ibundanya yang mantan ratu kecantikan dan sang ayah yang superstar. Para warganet juga memuji wajah cantik Hana.
"Menggemaskan," kata yang lainnya. "Anak yang cantik," kata yang lainnya. "Pasti ia anak yang menyenangkan," kata yang lainnya memuji.
Andy sendiri sangat melindungi kehidupan pribadi anaknya. Ia ekstra ketat menjaga agar wajah anaknya tak menjadi incaran paparazi. Ia ingin anaknya tumbuh dalam kehidupan yang normal.Â
Namun, belakangan ini, Andy lebih terbuka soal anak dan istrinya. Andy beberapa kali kepergok mengajak anak dan istrinya menghadiri acara ulang tahun aktor Hong Kong tersebut bersama penggemarnya.Â