Prilly Latuconsina Geram yang Kritik Lip Sinc di Opening Asian Games
- dok.ist
VIVA – Meski sudah berlalu, perayaan Opening Asian Games 2018 ternyata masih menjadi perbincangan sampai dengan saat ini. Tidak hanya soal hal positifnya saja, beberapa penyanyi yang melakukan lip sync ternyata masih menjadi topik hangat di kalangan masyarakat khususnya warganet.
Melihat banyaknya masyarakat yang masih membicarakan soal penyanyi yang lip sync dalam acara pembukaan Asian Games, membuat pemain film Prilly Latuconsina menjadi sangat kesal. Melalui instagram storiesnya, aktris kelahiran 1996 itu meluapkan kekesalannya.
“Gemas banget deh. Di saat saya bangga banget sama Opening Asian Games 2018 yang LUAR BIASA!! Beberapa orang malah fokus ngomentarin dan ngebully penyanyinya yang lip sync. Padahal sudah dijelasin itu semua karena teknis,” tulis Prilly di Instagram Storiesnya yang diunggah pada Senin 20 Agustus 2018.
Saking kesalnya, pemain film Danur itu juga sampai menuliskan bahwa orang-orang yang mem-bully penyanyi di Opening Asian Games, belum tentu memiliki suara yang bagus dan bisa bernyanyi dengan baik. Menurut Prilly, warganet di Indonesia itu memiliki kebiasaan yang buruk yaitu mencari-cari kesalahan orang.
Dalam unggahannya itu, Prilly juga mengajak seluruh masyarakat untuk lebih fokus kepada hal positif dari Asian Games 2018 dan tidak terlalu memikirkan hal yang negatifnya.
“Harusnya kita fokus sama hal yang positif. Jangan berlarut-larut bahas yang enggak penting dan mengarah kepada hal yang negatif,” tulis Prilly.
Artis kelahiran Tangerang itu tidak mempermasalahkan mengenai beberapa penyanyi yang lipsync di pembukaan Asian Games, karena menurutnya penyanyi sekelas Mariah Carey pun pernah melakukan lip sync.