Dianggap Mirip Katy Perry, Selvi Kitty Juga Sering Di-bully
- VIVA/Nuvola Gloria
VIVA – Nama Selvi Kitty mulai dikenal masyarakat karena disebut-sebut mirip dengan Katy Perry sejak pedangdut tersebut mengisi acara di sebuah stasiun televisi. Bagi Selvi, disebut mirip Katy Perry membawa berkah baginya. Dia jadi kebanjiran pekerjaan.Â
"Emang masih mirip ya, hehe, ya memang sengaja waktu itu. Pastinya senang ya dibilang mirip karena enggak nyangka juga," kata Selvi usai jumpa pers Aptos di Dermaster Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 3 Agustus 2018.Â
Sebelum dibilang mirip Katy Perry, Selvi mengaku bukan fans penyanyi asal Amerika Serikat itu. Namun, akhirnya dia menjadi ingin tahu segala mengenai Katy.Â
"Jadinya aku kepoin semuanya buka Instagram dia segala macam. Cari tahu bajunya gimana akhirnya jadi ngefans," tutur Selvi.Â
Saking senangnya, Selvi juga sempat menonton konser Katy Perry di Jakarta dan Singapura. Namun, tak semua orang menyukai julukan itu. Selvi kerap menerima bully-an dari warganet. Dia pun tak mempedulikan hal tersebut.
Apa kata Selvi soal hujatan yang membanjirinya karena disebut Katy?Â
"Ya namanya juga orang terserah saja mau dibilang mirip apa gimana, biarin saja," serunya.