Prihatin Kondisi Palestina, Opick Ajak Donasi Kurban
- ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
VIVA – Keprihatinan penyanyi sekaligus musisi Opick terhadap keadaan masyarakat di Palestina mengisahkan banyak cerita. Opick yang sudah beberapa kali mengunjungi Palestina untuk memberikan bantuan, ikut merasa sedih.
"Kondisinya benar-benar luar biasa, rumah nggak ada air, listrik. Bayangin nggak ada listrik nggak ada makanan nggak ada air dan penderitaan," kata Opick yang ditemui di kawasan Cipinang, Jakarta Timur, belum lama ini.
"Ada beberapa kali saya datang ke sana (Palestina) bersama. Hampir 10 tahun kita ke Gaza ke pengungsian-pengungsian. Kondisi mereka miris sekali. Bahkan ada tempat pengungsi, yang jadi tempat mengungsi pengungsi lain. Jadi alangkah indahnya hari ini jika bisa kita sisihkan harta untuk kurban di sana," sambung Opick.
Opick berencana mengumpulkan dana dari para donatur di Indonesia dan menyerahkannya langsung ke Palestina.
"Ayo kita bantu Palestina dari beban ini setidaknya hari raya Idul Qurban jadi kegembiraan buat masyarakat Palestina di Gaza, di perbatasan-perbatasan seperti Suriah, Jordan, ada kebahagiaannya mereka dapat qurban dari Indonesia," katanya.
Bukan tanpa alasan Opick melakukan penggalangan dana tersebut.
"Ingin berkabar ke masyarakat setidaknya hari ini ada edukasi, ada saudara kita yang membutuhkan. Hasilnya kita tidak tahu berapa banyak yang masuk. Kalau sudah masuk semua pasti ada laporannya, dan saya biasanya ikut menyaksikan apa-apanya yang kalian sedekahkan, kalian kurbankan, ke Palestina itu benar-benar sampai di tangan mereka," katanya.