Heboh Kabar Young Lex Raih Penghargaan di MTV Asia

Young Lex
Sumber :
  • VIVA/ Aiz Budhi

VIVA – Baru-baru ini rapper sensasional Young Lex bikin heboh dengan kabar kemenangannya di ajang internasional tingkat Asia yang diselenggarakan oleh MTV Asia. Dalam ajang tersebut Young Lex dikabarkan berhasil masuk dalam daftar 12 rapper pendatang baru paling terkenal versi rubrik "Yo! MTV Raps".

Eminem dan J.Cole Sudah Kasih Kode Kelakukan Bejat P Diddy

Tak hanya itu, beredar pula kabar bahwa Young Lex berhasil memboyong penghargaan dari MTV Asia sebagai rapper pendatang baru paling terkenal.

Saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, rapper yang sempat berduet dengan Awkarin tersebut mengklarifikasi isu kemenangannya di MTV Asia. Diakui Young Lex dia tidak mendapat penghargaan dari ajang bergengsi tersebut dan hanya diundang untuk bernyanyi saja di sana.

Profil P Diddy, Rapper Legendaris yang Kini Terjerat Kasus Penipuan Hingga Perdagangan Seksual

“Bukan penghargaan. Itu sebuah acara rapper-rapper yang terbaik menurut MTV se-Asia diundang. Jadi ada rapper Asia yang lain, tapi dari Indonesia cuma gue doang. Iya gua perform, itu acara TV,” ungkap Young Lex saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Jumat, 29 Juni 2018.

Saat ditanya prihal alasan MTV Asia memilihnya untuk tampil, diakui Young Lex dia merupakan rapper yang terkenal sehingga MTV memilihnya untuk tampil dalam acara tersebut, karena Young Lex juga mengatakan bahwa MTV Asia hanya mengundang rapper-rapper terkenal di Asia.

P Diddy Terseret Kasus Perdagangan Seks Hingga Penculikan, Dikabarkan Sudah Ditangkap

“Ya mungkin MTV milih dari yang terkenal. Banyak tidak rapper yang lebih baik dari gua? Banyak banget. Cuma pilihannya banyak tidak yang lebih baik? Nah lebih baik atau jagonya itu tergantung dari masing-masing bisa nilai dari mana sebenernya sih,” ungkap Young Lex.

Saat Young Lex diundang MTV untuk tampil di acara yang ditayangkan se-Asia tersebut, banyak warganet yang menghujat dan menganggap bahwa Young Lex tidak pantas tampil di acara bergengsi tersebut. Saati ditanya prihal tanggapannya mengenai haters yang menghujatnya, Young Lex mengaku dia tidak ambil pusing. Baginya, haters adalah bagian dari kesuksesannya.

“Haters akan selalu ada sih. Kalau lu tidak usah pikirin. Lu tidak mau punya haters gampang banget, lu tidak usah sukses,” tegasnya.

Meski sudah tampil sukses di luar negeri, diakui Young Lex dia tidak mau untuk memulai karier go internasional. Young Lex lebih memilih berkarier di Indonesia dan mewakili suara anak-anak Indonesia.

“Tidak sampai ke situ deh (go internasional), maksudnya nothing to that, lebih care sama Indonesia. Gue pengen bawain suara gue ini untuk anak-anak Indonesia aja,” ungkap Young Lex. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya