5 Artis K-Pop Ini Sempat Tinggalkan Sekolah Demi Kejar Mimpi

Seungri BIGBANG.
Sumber :
  • YG Entertainment

VIVA – Artis umumnya memiliki karier yang menuntut mereka mengorbankan banyak waktu. Terlebih artis dari Negeri Ginseng, Korea Selatan. Alhasil itu menyulitkan mereka untuk menyeimbangkan aktivitas lainnya di luar latihan menyanyi, menari dan bahkan akting.

Dengan segudang kegiatan, seorang trainee dan idola harus mengorbankan banyak waktu, tenaga dan pikiran untuk mencapai impian mereka. Seringkali hal tersebut juga membuat mereka kewalahan untuk mengikuti pendidikan sekolah.

Tak sedikit artis yang terpaksa putus sekolah. Beberapa dari mereka ada yang putus di awal sekolah menengah dan yang lain di perguruan tinggi.

Meski begitu, para artis Korea Selatan juga sering melanjutkan pendidikan mereka dengan mengambil ujian akhir penyetaraan sekolah menengah atau dengan mengambil kelas online.

Berikut daftar artis tampan yang harus berhenti dari pendidikan mereka untuk mengejar impian sebagai entertainer, seperti dilansir dari laman Kstarlive, Rabu, 20 Juni 2018.

Seungri BIGBANG

Siapa sangka bahwa anggota termuda dari boyband BIGBANG, yaitu Seungri sempat keluar dari universitas karena dia berjuang untuk menyeimbangkan jadwal kelas dan kegiatannya sebagai seorang penyanyi. Namun, akhirnya ia kembali melanjutkan pendidikannya dengan mendaftar di sekolah online.

Doyoung NCT

Salah satu anggota dari boyband termuda SM Entertainment, yakni Doyoung NCT ternyata sempat putus sekolah. Sebelumnya Doyoung  pernah berbohong kepada teman-temannya di sekolah menengah dengan mengatakan bahwa dia pindah ke Belanda. Namun, ia sebenarnya baru saja putus sekolah setelah ia bergabung dengan SM Entertainment.

Hoya eks Infinite

Mantan anggota dari boyband Infinite ini ternyata pernah merasakan hal yang sama. Selama tahun pertama sekolah menengahnya, Hoya berhenti sekolah untuk mengejar karier bernyanyi. Ayahnya pun menentang ini, jadi Hoya terpaksa meninggalkan rumah.

Setelah putus sekolah, Hoya mengikuti audisi di agensi Woollim Entertainment, di mana dia tinggal selama tujuh tahun bersama Infinite. Kemudian, Hoya mengambil ujian kualifikasi sekolah menengah dan lulus, dan akhirnya ayahnya menerima dia lagi.

Ultah ke-22, Ini Jejak Perjalanan Karier Heeseung Enhyphen hingga Jadi Bintang K-Pop

Taemin SHINee

Anggota termuda dari boyband hit Shinee, yakni Taemin ternyata sempat harus keluar dari sekolah aslinya untuk mendaftar di sekolah seni agar lebih mudah untuk menyeimbangkan gaya hidupnya sebagai entertainer. Sekolah Seni bisa dikatakan lebih pas untuk siswa yang ingin fokus pada karier mereka di dunia hiburan. Jadi Taemin tetap dapat melanjutkan studinya.

Gelar Mini Concert Perdana di Jakarta Pekan Depan, Hwang Min Hyun Akui Gugup

Mark GOT7

Bawakan Lebih dari 20 Lagu, TXT Puji Penggemar di Indonesia

Salah satu anggota GOT7 pun ternyata pernah merasakan hal yang sama. Mark harus meninggalkan Amerika Serikat ketika masih berada di sekolah menengah untuk menjadi trainee di JYP Entertainment. ia harus keluar dari sekolahnya dan pindah ke Korea.

SEVENTEEN EXHIBITION 'FOLLOW FELLOW' in JAKARTA.

Seventeen Exhibition 'Follow Fellow' Digelar di Jakarta, Apa Aja yang Bisa Kamu Dapatkan?

SEVENTEEN EXHIBITION 'FOLLOW FELLOW' in JAKARTA merupakan rekaman perjalanan mereka dalam persiapan konser, mengenang momen indah selama konser hingga pesan menyentuh.

img_title
VIVA.co.id
13 Juli 2024