Kisah Hidup Dewi Sandra Seperti Roller Coaster
- dok.ist
VIVA – Setiap orang memiliki jalur kehidupannya sendiri yang berbeda, mulai dari arah, tantangan, dan bagaimana cara menghadapinya. Begitu juga artis cantik yang memiliki senyuman indah, Dewi Sandra.
Dewi mengaku kehidupan yang ia jalani memiliki pola naik, turun, pelan, cepat seperti halnya wahana roller coaster. "Untukku, hidup itu seperti roller coaster terkadang cepat, lambat bahkan terkadang terombang-ambing naik dan turun. Namun seberat apapun tantangan yang dihadapi, itulah kehidupan," ucapnya saat ditemui VIVA dalam acara Wall Street di Pacific Place Jakarta, Selasa 5 Juni 2018.
Dewi mengatakan kehidupan baginya merupakan proses pembelajaran menemukan jati diri. Siapa saja yang dapat melewatinya, maka ia dapat belajar menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
"Dengan menaiki roller coaster aku belajar, mengenai siapa aku, apa yang menjadi kepercayaan aku, apa yang aku inginkan dalam hidup, dan aku terus-terus belar hingga roller coaster berhenti di tujuan akhirnya, yakni akhir kehidupan," ucapnya.
Belajar dari kehidupan yang tidak pernah ada kata pasti, dan tidak bisa diprediksikan, menurut Dewi sangat penting agar senantiasa mempersiapkan diri menghadapi keadaan apapun, baik secara fisik, batin, dan ilhami.