Intip Wajah Anggota EXO Tanpa Make Up, Tetap Ganteng!
- Star Media Nusantara
VIVA – Siapa yang tak kenal dengan EXO? Boyband besutan SM Entertainment yang beranggotakan sembilan pemuda tampan ini dikenal berkat lagu-lagunya yang bagus dengan penampilan yang apik saat di atas panggung. Penampilan mereka selalu sempurna dan tentunya membuat para penggemarnya berdecak kagum.
Menjadi salah satu boyband papan atas, tentunya harus selalu tampil baik, tampan, dan sempurna di hadapan semua orang.
Maka dari itu, semua anggota harus memakai riasan di wajahnya. Namun, tahukah Anda, wajah asli kesembilan anggota EXO jika tak memakai riasan? Apakah masih tetap tampan nan menawan? Berikut potretnya,
SuhoÂ
Sebagai leader dari EXO, tentunya membuat Suho harus selalu tampil sempurna, khususnya pada bagian wajah. Suho pun menuruti sang perias untuk merias wajahnya ketika akan tampil. Namun ternyata, wajah asli Suho saat tak memakai riasan tetap terlihat tampan.
Xiumin
Anggota tertua dari boyband EXO ini memang dikenal memiliki wajah awet muda. Bagaimana tidak? Menginjak usia 28 tahun, wajah Xiumin saat memakai atau tak memakai riasan tetaplah sama. Apalagi bagian matanya yang indah membuat Xiumin terlihat makin tampan.
Lay
Salah satu anggota EXO yang berasal dari Tiongkok, yaitu Lay dikenal memiliki wajah khas yang tampan. Di beberapa penampilan, ia hanya mengenakan riasan yang tipis. Meskipun tak memakai riasan, pria bernama lengkap Zhang Yixing ini tetaplah memesona.
Baekhyun
Salah satu vokalis utama di EXO, yakni Baekhyun, saat berada di atas panggung wajahnya sangat terlihat tajam. Namun, ketika tak memakai riasan, wajah asli Baekhyun sangat polos. Ditambah dengan kulitnya yang bagus membuat mantan kekasih Taeyeon SNSD ini semakin memesona.
Chen
Saat memakai riasan, salah satu vokalis utama EXO ini, yaitu Chen, terlihat sangat keren di atas panggung dengan riasan yang cukup tebal. Namun, saat tak memakai riasan, wajah Chen terlihat menawan dengan kulitnya yang cerah.
Chanyeol
Menduduki posisi sebagai seorang rapper di grupnya, sering kali Chanyeol diberi riasan yang memperlihatkan dirinya yang swag dan gahar. Namun sebaliknya, saat tak memakai riasan, wajah Chanyeol malah terlihat sangat imut dengan lesung pipi di wajahnya.Â
D.O
Pemilik nama asli Do Kyung So ini terkenal memiliki riasan yang tajam, khususnya di daerah mata. Namun, saat tak memakai riasan, DO malah terlihat seperti anak kecil yang sangat menggemaskan.
Kai
Salah satu dancer utama di grupnya, membuat Kai selalu tampil enerjik dengan riasan yang cukup tebal dan tajam. Namun, saat tak mengenakan riasan, wajah asli Kai terlihat polos ditambah senyumannya yang manis.
Sehun
Anggota termuda sekaligus visual dari EXO, yakni Sehun, memang dikenal memiliki bentuk wajah yang sempurna. Saat di panggung, Sehun terlihat sangat dewasa dan berwibawa. Namun, ketika di luar panggung dan tak pakai riasan, wajah Sehun terlihat sangat polos serta menggemaskan.
Â