VIVA Top3: RIP Andika, Pacar Ivan Gunawan dan Zumi Zola
- Instagram Ivan Gunawan
VIVA – VIVA Top3 merangkum berita-berita yang terpopuler di hari Selasa, 10 April 2018. Mulai dari Zumi Zola ditangkap KPK, personel Kerispatih meninggal dunia, dan heboh kekasih Ivan Gunawan seorang model Thailand.
Berita pertama yaitu soal Gubernur Jambi, Zumi Zola, yang ditahan KPK untuk kepentingan penyidikan atas tuduhan kasus suap dan gratifikasi sebuah proyek di Jambi senilai Rp6 Miliar.
KPK sempat menyita uang sebesar Rp4,7 miliar yang terkait terhadap kasus ini.Â
Zumi Zola pun akhirnya dipecat oleh Partai Amanat Nasional karena kasus ini.Â
Kemudian ada berita duka dari salah satu anggota grup band Kerispatih yang meninggal dunia hari ini, yaitu sang pemain bas Andika Putrasahadewa.
Selain itu kabar percintaan dari desainer Indonesia, Ivan Gunawan, yang sedang menjalin hubungan spesial dengan model cantik asal Thailand juga jadi trending topic.
Penasaran melihat berita lengkapnya? Langsung aja yuk cek berita lengkapnya di VIVA Top3 hari ini.