Deepika Padukone dan Ranveer Singh Siap Go Public
VIVA – Pasangan selebriti Bollywood, Deepika Padukone dan Ranveer Singh, telah menjalin hubungan lebih dari empat tahun sejak mereka berdua terlibat adu akting dalam film Ram Leela.
Selama berpacaran, kedua pasangan ini tidak pernah terbuka dengan hubungan mereka. Namun, beberapa laporan mengatakan bahwa Deepika dan Ranveer disebut-sebut akan mulai terbuka kepada publik.
Seperti dilansir laman Pinkvilla, Jumat 26 Januari 2018, ada laporan yang mengatakan bahwa hubungan mereka akan dipublish saat film Padmaavat itu rilis.Â
Berada di tengah isu jika mereka sudah bertunangan, ternyata membuat penggemar mereka bergembira. Namun, manajer Ranveer Singh membantah adanya isu yang mengatakan mereka telah bertunangan selama liburan di Maladewa.
"Mereka hanya menunggu peluncuran film Padmaavat. Ini karena mereka memainkan karakter yang tidak seharusnya tidak berada dalam satu frame, hingga Ranveer dan Deepika memutuskan untuk menjaga jarak. Agar masyarakat tidak sering melihat kedua pasangan ini berada dalam film setelah dikehidupan sehari-hari," Â kata seorang sumber kepada harian terkemuka.
Seorang direktur yang dekat dengan Ranveer dan Deepika juga mengonfirmasi laporan tersebut dan berharap mendengar sebuah pengumuman penting dari mereka. "Setelah peluncuran Padmavati, kami harap mendapatkan pengumuman penting dari Ranveer dan Deepika," ujarnya.
Dalam sebuah talk show oleh Neha Dhupia, Deepika pun membantah adanya kabar pertunangan mereka tersebut, namun ia mengaku jika Ranveer merupakan sosok pebisnis yang baik. (ren)