Wonder Woman Punya Pacar Baru yang Tak Terduga?

Gal Gadot sebagai Wonder Woman di Justice League
Sumber :
  • REUTERS/Mario Anzuoni

VIVA – Sutradara Wonder Woman 2, Patty Jenkins, membantah rumor yang menyebut bahwa akan ada kisah cinta baru untuk Diana dalam sekuel film tersebut.

Gal Gadot Umumkan Kelahiran Anak ke-4: Hati Kami Dipenuhi Rasa Syukur

Padahal, dalam wawancara bersama Variety sebelumnya, Patty mengatakan bahwa Wonder Woman 2 akan memiliki kisah cinta hebat serta luar biasa, yang akan memberikan wajah segar di DC Extended Universe.

Hal itu dikutip dari pernyataan Patty dalam sebuah wawancara terbaru di Variety's Playback Podcast.

Bikin Kaget! Begini Potret Selebritis Jika Tampil Tanpa Make Up

"Karena itu adalah formula yang sangat saya sukai, dan saya menyukai gagasan untuk membawa seseorang melakukan perjalanan yang sangat kuat dan besar, namun akan ada pertanyaan yang lebih besar untuk dijawab," ujar Patty sebagaimana dilansir dari Aceshowbiz, Senin, 4 Desember 2017.

"Tapi karena dia Wonder Woman dan dia ada di sini sekarang, dia benar-benar berkembang. Sejak awal ini sangat menyenangkan dan kehadiran superhero besar dari pertama dan kisah cinta yang  hebat lagi, serta beberapa karakter baru yang sulit dipercaya yang saya juga sangat antusias, dia akan sangat berbeda dengan yang ada di dalam film terakhir," ujarnya menambahkan.

Desak Kubu Hamas, Gal Gadot Sebut Ada Pemerkosaan pada Sandera Wanita

Meski demikian, Jenkins memang tidak menjelaskan siapa cinta baru Diana. Untuk mengonfirmasinya, Patty pun mengatakan bahwa terdapat sejumlah kesalahpahaman terkait hal itu.

"Sejumlah orang, termasuk headline (Collider) ini, tampaknya benar-benar salah paham atau membuat asumsi yang salah berdasarkan satu dari sekian banyak pernyataan membingungkan yang saya buat tentang sesuatu yang tidak bisa saya katakan. Tunggu saja," katanya. 

Wonder Woman 2 rencananya akan dirilis pada 1 November 2019 di bioskop AS, dengan Gal Gadot tetap sebagai bintang utamanya. Namun, belum ada rincian lebih lanjut yang diketahui, mengenai plot cerita dari film tersebut. Meski demikian, sejumlah rumor mengatakan bahwa sekuel itu akan memiliki latar selama Perang Dingin berlangsung.

Gal Gadot melahirkan anak ke-4

Bintang Wonder Women Gal Gadot Alami Gumpalan Darah di Otak: Yang Saya Inginkan Hanya Bertahan Hidup!

Di usianya, 39 tahun, Gal Gadot mengaku mengalami gumpalan darah besar di otaknya selama kehamilan. Dia mengatakan, gejalanya termasuk sakit kepala yang menyiksa

img_title
VIVA.co.id
30 Desember 2024