Koutaro Kakimoto Terkejut Ayahnya Legenda Hero di Indonesia

Koutaro Kakimoto
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA – Aktor asal Jepang yang ikut bermain dalam film Hujan Bulan Juni, Koutaro Kakimoto, ternyata merupakan putra dari Tetsuo Kurata, pemeran Ksatria Baja Hitam alias Kotaro Minami, yang tenar di era 1990-an.

Anak Ksatria Baja Hitam Main Film Indonesia, Begini Jadinya

Ketika ditanya apakah dirinya suka menonton film tersebut saat masih kecil, Koutaro mengaku suka, namun dia tidak tahu jika pemeran Kotaro Minami itu adalah ayahnya.

"Itu waktu masih kecil sekali, saya nonton Ksatria Baja Hitam. Tapi saya belum sadar itu ayah saya. Baru pas umur empat tahun, saya tahu kalau yang memerankan itu ayah saya," ujar Koutaro saat ditemui beberapa waktu lalu.

Mengungkap Perjalanan HIV Dari Billy Porter hingga Charlie Sheen dan Selebriti Luar Negeri Lainnya

Mengenai pendapatnya saat tahu bahwa Kotaro Minami sang Ksatria Baja Hitam itu adalah ayahnya, Koutaro mengaku dirinya biasa saja.

Namun, ketika sekarang dia ke Indonesia untuk bermain film, dia mengaku cukup terkejut karena di sini sosok ayahnya ternyata sudah dianggap sebagai karakter yang melegenda.

Klasemen Persija di Liga 1 Usai Hancurkan Persik Kediri

"Saya biasa saja, karena bukan suatu hal yang istimewa. Tapi saya terkejut di sini ayah saya seperti legenda. Saya baru tahu kalau ayah sebegitu terkenalnya," kata Koutaro.

Ketika ditanya apakah dia juga ingin meneruskan karier sang ayah untuk berperan sebagai jagoan-jagoan super hero, semacam Ksatria Baja Hitam, Koutaro pun membantahnya.

Dia mengaku lebih suka menjadi diri sendiri, dengan meniti kariernya di dunia perfilman Jepang maupun di kancah internasional.

"Walaupun ayah saya aktor dan sekarang saya juga (aktor), saya tidak ingin menyamakan jalan ayah saya. Saya ingin jadi diri sendiri," ujarnya.

Koutaro Kakimoto, merupakan putra dari Tetsuo Kurata, pemeran Ksatria Baja Hitam

Putra 'Ksatria Baja Hitam' Ingin Berkarier di RI

Aktor asal Jepang yang ikut bermain dalam film Hujan Bulan Juni.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2017