Badut Mengerikan Pennywise Bakal Muncul di IT 2

Badung mengerikan di film IT
Sumber :
  • cinemablend

VIVA.co.id – Film adaptasi novel Stephen King berjudul IT, meraih kesuksesan yang signifikan. Ia mendapat komentar positif dari para kritikus dan meraup keuntungan sebesar US$477 juta dari modal awalnya US$35 juta.

Keindahan Gunungkidul dan Teror Pulung Gantung Menyatu dalam Film Ini

Berangkat dari kesuksesan tersebut, IT dipastikan melaju ke sekuel berikutnya. Warner Bros dan New Line memastikan perilisan film kedua dari si badut mengerikan Pennywise pada 6 September 2019 mendatang.

IT pertama mengusung tagline ‘You'll float too’. Sementara di sekuel berikutnya nanti, ‘If it ain't broke, don't fix it’ akan menjadi frasa pengusungnya.

Gandhi Fernando Bawa Film Anak Kunti ke 10 Negara

Penayangan IT 2 pada September 2019 nanti, berbarengan dengan rilisnya sejumlah film lain. Pertama The Angry Birds Movie pada tanggal 20, serta Everest dan satu yang belum diketahui pada tanggal 27.

Jauh hari sebelum dibuat, sekuel IT memang telah dipersiapkan ceritanya oleh pihak penggarap film, terutama para penulis skrip. Sutradara Andy Muschietti turut terlibat dalam pembentukan alur ceritanya.

Shareefa Daanish Berbicara Tentang Pentingnya Kesehatan Mental di Utusan Iblis

"Saya masih menunggu beberapa hal untuk menyiapkan sekuelnya nanti," ujar Muschietti, dilansir dari THR, Selasa 26 September 2017.

Berangkat dari novelnya, sekuel terbaru IT akan menaruh latar waktu puluhan tahun setelah kejadian di film pertama. Sekumpulan anak yang tergabung dalam The Losers Club, hadir sebagai karakter dewasa dengan kehidupan berbeda.

Diceritakan, Kota Derry kembali diteror oleh Pennywise. Akankah badut tersebut takluk kembali untuk kedua kalinya di tangan para The Losers Club?

Film Almarhum

Film Almarhum Sajikan Mitos, Trauma, dan Keluarga

Film Almarhum juga diperkuat dengan penampilan aktor-aktor berbakat seperti Alzi Makers, Nova Eliza, Rukman Rosadi, Rizky Hanggono, Meisya Amira, Gito Gilas, dan lainnya.

img_title
VIVA.co.id
6 Januari 2025