Deepika Padukone Patahkan Tradisi Bollywood Soal Upah

Deepika Padukone
Sumber :
  • bollywoodlife

VIVA.co.id – Di industri hiburan Bollywood sudah tidak asing adanya kesenjangan upah antara pemain utama laki-laki dan perempuan. Namun, praktik tersebut dipatahkan Deepika Padukone dalam film Padmavati, yang mana film ini juga dibintangi Ranveer Singh dan Shahid Kapoor.

Nissa Sabyan dan Ayus Menikah, Jumlah Mahar Jadi Sorotan Netizen: Gak Sebanding Sama...

Menurut narasumber yang dekat dengan tim produksi film Magnum Opus dari Sanjay Leela Bharat, Deepika malah mendapatkan bayaran lebih tinggi ketimbang bintang utama pria, Ranveer dan Shahid.  

"Ada banyak spekulasi mengenai struktur gaji dalam film Padmavati. Namun, Sanjay sudah jelas memastikan bahwa film itu milik Deepika. Film ini dipasang dengan menonjolkan sosok protagonis wanita yang diperankan Deepika, dari judulnya pun menjadi bukti investasi aktris dalam proyek tersebut," kata sumber tersebut, seperti yang dilansir dari indianexpress, Rabu, 30 Agustus 2017.

Profil Richelle Skornicki yang Diisukan Jadi Pacar Aliando Syarief, Beda Usia 13 Tahun Jadi Sorotan

Ia menyebutkan bahwa Deepika mendapatkan imbalan sekitar Rs13 crore (Rp26,78 miliar), sementara Ranveer dan Shahid masing-masing hanya kira-kira Rs10 crore (Rp20,6 miliar). 

Jika skala pembayaran tersebut benar sesuai dengan informasi yang dibocorkan oleh narasumber, praktik pembayaran bintang di film Padmavati ini merupakan preseden baru di Bollywood. Di sisi lain, bintang Deepika telah dapat menunjukkan keunggulan perannya.

Zeda Salim Ceritakan Kondisi Ammar Zoni di Dalam Penjara: Dia Masih Ganteng Seperti yang Dulu

Sebelumnya, Deepika menjadi berita utama untuk ditampilkan dalam daftar aktor wanita dengan bayaran tertinggi di dunia pada 2016. Kemudian, Forbes juga menunjukkan ketidaksesuaian dalam struktur gaji di industri film India. 

Forbes mengungkapkan bahwa seorang bintang pria top India mungkin mendapatkan bayaran mendekati US$5 juta di sebuah film, tapi aktris terkemuka India jarang sampai mendapatkan US$1 juta di sebuah film.

Sehingga, disebutnya nama Deepika dalam daftar pendapatan aktris terbesar dunia adalah hal yang mencengangkan, yang mana hampir disejajarkan dengan aktris Hollywood Emma Stone yang menjadi aktris perpendapatan terbanyak pada 2017 di dunia.  

Di Padmavati, Deepika memainkan peran sebagai  Rani Padmini dan Ranveer berperan sebagai Alauddin Khilji, kemudian Shahid akan berperan sebagai Rawal Ratan Singh. Film ini dijadwalkan meluncur di bioskop pada November tahun ini.
 

Nissa Sabyan, Ayus dan Ririe Fairus

Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus Terbongkar, Ririe Fairus: Aku Merasa Lega

Di tengah kabar pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus, Ririe Fairus, mantan istri Ayus, kebanjiran dukungan dari netizen.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024