Iko Uwais Punya Rumah Produksi, Bakal Rilis 2 Judul Film Action

Iko Uwais
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aiz Budhi

Jakarta, VIVA – Aktor ternama Tanah Air yang juga berkarier di Hollywood, Iko Uwais meluncurkan rumah produksi film atau production house bernama Uwais Pictures di awal tahun 2025 ini.

Ini Alasan Shin Tae Yong Mau Bermain Film Tentang Hantu dan Sepak Bola

Acara peluncuran Uwais Pictures digelar Selasa, 21 Januari 2025 di Palza Senayan, Jakarta. Pada saat konferensi pers, Iko mengungkap rasa senang dan bersyukur karena akhirnya Uwais Pictures bisa diluncurkan. Scroll lebih lanjut.

"Alhamdulillah bisa dikasih kepercayaan sama Allah. Dan sekaranglah saatnya launching Uwais Pictures untuk produksi film. Ini adalah waktunya yang tepat untuk Uwais Pictures," kata Iko Uwais dalam kesempatan itu.

Coach Shin Tae-yong Berakting! Semangat Timnas Dibawa ke Layar Lebar

"Sekarang Alhamdulillah dengan izin Allah Uwais Pictures launching hari ini," tambahnya. 

Apresiasi Pecinta Film Indonesia, Keajaiban Air Mata Wanita Beri Diskon Setengah Harga

Uwais Pictures akan fokus memproduksi fim-film bergenre action. Tidak mau main-main, Iko terlebih dahulu melakukan riset untuk menggarap film action.

"Sekarang memang dengan zamannya teknologi kita semakin berkembang, mungkin genre itu yang ingin kita angkat di Uwais Pictrures," kata Iko. 

"Pastinya saya research lah dan mencari tahu, mengedukasi penonton seperti apa, tidak semata-mata bikin film action tidak mempelajari crowd-nya, tidak mempelajari dari segi penonton seperti apa di Indonesia. Itu yang saya pelajari, lebih mendalami seperti apa sih kemauan dari audience," tambahnya. 

Iko Uwais dan Amanda Rigby

Photo :
  • ist

Dalam kesempatan itu, diumumkan bahwa Uwais Pictures telah menyelesaikan produksi dua judul film action yakni Ikatan Darah dan Timur, yang akan segera tayang di bioskop. 

Film Ikatan Darah bercerita tentang seorang mantan atlet pencak silat yang harus menghadapi jaringan lintah darat untuk menyelamatkan kakak laki-lakinya, yang terjebak dalam permasalahan utang dan mempertaruhkan keselamatan keluarganya. Film tersebut dibintangi oleh Derby Romero, Livi Ciananta, Lydia Kandou, dan yang lainnya. 

Kemudian, film Timur terinspirasi dari misi menyelamatkan sandera yang terjadi di Indonesia pada tahun 1996. Film itu disutradarai oleh Iko Uwais. Ia juga terlibat sebagai pemain. 

Film Pulung Gantung

Budaya, Mitos, dan Realita Bersatu dalam Film Pulung Gantung Pati Ngendat

Film ini tidak hanya menampilkan mitos Pulung Gantung yang sudah dikenal masyarakat, tetapi juga menjanjikan keindahan lanskap alam dari Gunungkidul.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025