6 Drama Korea yang Dibatalkan Sebelum Syuting Selesai

Ilustrasi syuting/film.
Sumber :
  • Freepik/freepik

Korea Selatan, VIVA – Meski banyak drama Korea populer yang banyak ditonton, namun ternyata ada juga yang bahkan gagal diproduksi dan gagal tayang. Tak jarang beberapa drama mengalami kendala yang membuat proses produksinya terhenti. Lantas, drama apa saja? Dilansir dari Koreaboo, berikut enam drama Korea yang harus dibatalkan sebelum syutingnya selesai karena berbagai masalah tak terduga. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

MIND ID Fokus Garap 5 Proyek Strategis Ini Pastikan Hilirisasi Lebih Progresif 2025

Deretan Drama Korea yang Dibatalkan Sebelum Syuting Selesai

[ilustrasi] Film

Photo :
  • Pixabay
Daftar 7 Drama Korea Tayang Januari 2025, Ada Comeback Lee Min Ho dan Hwang Minhyun

1. Prometheus

Drama Prometheus awalnya direncanakan menjadi drama besar yang dibintangi oleh Ha Ji Won dan Jin Goo. Dengan anggaran produksi $22,3 juta atau sekitar Rp349 miliar, drama ini diharapkan menjadi salah satu yang paling fenomenal. Namun, karena seringnya penundaan syuting, Ha Ji Won memutuskan keluar dari proyek. Hal ini menyebabkan konflik jadwal, dan MBC, jaringan yang akan menayangkan drama ini, memutuskan untuk membatalkan penayangan. Tak lama setelah itu, Jin Goo juga mengundurkan diri dari proyek ini.

Episode Terakhir When The Phone Rings Tuai Kecaman, Diduga Propaganda Konflik Palestina-Israel

2. School 2020

School 2020 awalnya akan tayang pada Agustus 2020 dengan Kim Yohan dan Ahn Seo Hyun sebagai pemeran utama. Namun, konflik muncul setelah ayah Ahn Seo Hyun menuntut hal-hal berlebihan kepada produser, sehingga Ahn Seo Hyun dikeluarkan dari proyek. Posisi peran utama wanita kemudian ditawarkan kepada Kim Sae Ron. Meskipun demikian, KBS akhirnya memutuskan untuk tidak menayangkan School 2020, namun kemudian drama ini direbranding menjadi School 2021 dan ditayangkan oleh KBS.

3. Four Sons

Drama Four Sons yang dibintangi Park Hae Jin dan Nana, awalnya dinantikan oleh para penggemar. Sayangnya, produksi drama ini terganggu oleh permintaan yang tidak wajar dari pihak produksi dan masalah pembayaran staf. Banyak aktor, termasuk Nana, memilih untuk mundur. Park Hae Jin bahkan mengajukan gugatan hukum terhadap perusahaan produksi.

4. So I Married An Anti-Fan

Drama ini dijadwalkan menampilkan Sooyoung dari Girls’ Generation dan Choi Tae Joon. Namun, produksi mengalami masalah karena tidak ada stasiun TV yang bersedia menayangkannya. K-Drama ini akhirnya dirilis di Naver TV pada 2021, hampir tiga tahun setelah syuting selesai.

5. Wolf

Wolf seharusnya menjadi drama 16 episode, namun dibatalkan setelah hanya tiga episode karena beberapa pemain utamanya, termasuk Eric, mengalami cedera saat syuting. Awalnya, produksi direncanakan dilanjutkan setelah para pemain sembuh, tetapi berbagai penundaan akhirnya membuat drama ini dibatalkan sepenuhnya.

6. Joseon Exorcist

Joseon Exorcist dibintangi oleh Jang Dong Yoon dan Lee Yu Bi, namun sejak awal sudah menghadapi kritik, terutama terkait ketidakakuratan sejarah yang ditampilkan. Setelah dua episode ditayangkan, lebih dari 216.000 tanda tangan dikumpulkan untuk menuntut pembatalan acara, ditambah beberapa sponsor besar seperti Samsung dan LG menarik dukungan mereka. Akibatnya, drama ini dihentikan setelah menayangkan dua episode.

Keenam drama ini menunjukkan bahwa meskipun sudah banyak persiapan, masalah tak terduga bisa menyebabkan produksi harus dihentikan. Setiap proyek televisi memiliki tantangannya sendiri tak terkecuali drama Korea. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya