Usai Raih Piala Citra, Film Women From Rote Island Siap Tayang di Indonesia dan Luar Negeri

Women From Rote Island
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aiz Budhi

JAKARTA  – Film Women From Rote Island pada akhir tahun 2023 lalu ramai diperbincangkan karena berhasil meraih Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2023, kategori Film Cerita Panjang Terbaik. 

Film Women From Rote Island berhasil meraih Piala Citra usai mengalahkan deretan film lainnya yang masuk sebagai nominasi dalam kategori Film Cerita Panjang Terbaik yakni film 24 Jam Bersama Gaspar, Budi Pekerti, Like & Share, dan Sleep Call.

Setelah meraih Piala Citra, film Women From Rote Island akhirnya bisa dinikmati oleh masyarakat Indonesia karena akan segera tayang di bioskop Tanah Air pada 22 Februari 2024.

"22 Februari (tayang), diumuminya baru beberapa bulan yang lalu. Tapi memang kita mengajukannya untuk tadinya di bulan Oktober, tapi mungkin memang waktunya adalah yang terbaik ya Februari," kata Rizka Shakira selaku produser di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 16 Februari 2024.

Sebagai informasi, selain Indonesia, film Women From Rote Island juga akan tayang di luar negeri yakni di enam negara. Rizka belum bisa membeberkan keenam negara tersebut, namun yang sudah pasti adalah di Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam.

"Kalau untuk tayang bioskop ya untuk di luar, enam negara, mungkin yang bisa aku share itu adalah Malaysia, Singapura, dan Brunei dulu," kata Rizka.

Lantas, kapan film tersebut bisa dinikmati di Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam? Saat ditanya, Rizka mengungkap bahwa film Women From Rote Island akan tayang di tiga negara itu setelah momen Idul Fitri atau lebaran 2024.

Aksi Kocak! Cast Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Bikin Ngakak Naik Motor Galon ke FFI

"Habis lebaran (tayang) untuk tiga negara itu," kata Rizka.

Sebagai informasi, saat menerima penghargaan Piala Citra FFI 2023, Rizka Shakira mengungkapkan perasaan bersyukur kepada Allah. Rizka mengungkap proses yang dilalui untuk membuat film Women From Rote Island sangat luar biasa dan berkesan. 

Siksa Kubur Dominasi FFI 2024 Borong 17 Nominasi, Joko Anwar: Itu Anugerah!

"Proses film Women From Rote Island ditulis itu sekitar hampir dua tahun. Sungguh proses yang sangat luar biasa dan dan berkesan," kata Rizka di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan di momen penyelenggaraan FFI 2023.

"Perasaannya sangat bersyukur akhirnya perjuangan kita dapat diapresiasi dengan baik. Jadinya bahagia, bangga, terharu. Luar biasa," tambahnya.

Suka Film Drama Misteri? Cross Road Bisa Jadi Pilihan, Ini Sinopsisnya
Ilustrasi membuat film.

Rumah Produksi Indonesia-Malaysia Berkolaborasi Produksi Film Salah Santet

Cerita ini dirancang dengan sentuhan budaya khas Indonesia dan Malaysia, menciptakan nuansa yang terasa dekat bagi penonton di kedua negara.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024