Film Parasite Dicoret dari Acara Festival Film Imbas Skandal Narkoba Lee Sun Kyun

Film Parasite
Sumber :
  • CBI Pictures

JAKARTA – Lotte Cinema akan menyelenggarakan acara Anniversary Festa pada bulan Oktober-November untuk menandai peringatan 10 tahun perilisan berbagai film, termasuk About Time, Gravity, Snowpiercer, dan banyak lainnya.

Dewi Perssik Diisukan Pakai Narkoba, Sang Pedangdut Langsung Klarifikasi di Media Sosial

Parasite dan Memories of Murder juga dijadwalkan untuk pemutaran khusus dalam pameran yang didedikasikan untuk sutradara Bong Joon Ho.

Namun, Parasite baru-baru ini telah dihapus dari daftar pemutaran film tersebut menyusul kontroversi skandal narkoba salah satu pemainnya yakni Lee Sun Kyun.

Polisi Ungkap Peran SS, Eks Pemain Timnas U-23 yang Tersangkut Kasus Narkoba di Cianjur

Melansir KBIZoom, hal ini diyakini sebagai dampak negatif dari penyelidikan narkoba Lee Sun Kyun yang sedang berlangsung. 

Setelah Korut, Kini Giliran Korsel Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Kuning

Sebelumnya pada akhir bulan September, polisi menemukan bukti bahwa Lee Sun Kyun menggunakan narkoba dalam proses mengkonfirmasi laporan distribusi obat-obatan terlarang di bar keanggotaan nyonya rumah di Gangnam, Seoul. Lee Sun-kyun dituduh telah menggunakan berbagai obat-obatan, termasuk ganja, dengan direktur bar nyonya rumah A sejak awal tahun ini.

Polisi melakukan tes narkoba sederhana dan Lee Sun Kyun dinyatakan negatif. Namun, rambut dan urin Lee Sun Kyun telah dikirim ke Badan Forensik Nasional untuk pemeriksaan menyeluruh.

“Parasite” menggambarkan pertemuan tak terkendali antara dua keluarga yang dimulai ketika Ki-woo (Choi Woo-sik), putra tertua dari Ki-taek (Song Kang Ho) yang menganggur, masuk ke rumah Presiden Park (Lee Sun Kyun) untuk wawancara guru swasta bergaji tinggi.

Film Parasite

Photo :
  • Soompi

Bersamaan dengan itu, seorang profesor dari Universitas Wanita Sungshin telah menduga bahwa kontroversi narkoba Lee Sun Kyun ini akan memberikan dampak buruk terhadap film Parasite.

"Insiden ini meninggalkan noda pada reputasi 'Parasite', sebuah mahakarya yang membuka jalan baru dalam sejarah film Korea dan dikenal sebagai kebanggaan Korea di seluruh dunia," kata Profesor Seo Kyung Duk.

Tidak hanya itu, sang profesor menasihati para artis Korea Selatan agar berhati-hati untuk bersikap karena saat ini industri hiburan Korea Selatan sedang sangat sensitif. Tak lain untuk menjaga citra konten Korea Selatan yang sudah dikenal sangat baik di berbagai negara.

Menurut Profesor Seo Kyung Duk, saat ini sudah banyak laporan dari jurnalis media asing soal skandal narkoba Lee Sun Kyun, termasuk media-media besar dari Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Tiongkok, hingga Singapura.

Sementara itu, Badan Kepolisian Metropolitan Incheon sedang menyelidiki Lee Sun Kyun atas tuduhan melanggar Undang-Undang Pengendalian Narkotika. Aktor tersebut dituduh menggunakan narkoba, seperti ganja dan obat-obatan psikotropika, di kediaman direktur bar nyonya rumah Gangnam A. 

Lee Sun Kyun menghadiri Kantor Polisi Incheon Nohyeon pada tanggal 28 untuk diinterogasi. Selain itu, polisi juga mendakwa G-Dragon atas tuduhan narkoba. Namun, penyanyi pria tersebut membantah semua tuduhan penggunaan narkoba.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya