Film Satu Hari dengan Ibu Mampu Hipnotis Dude Herlino sampai Billy Syahputra

Film SAHDU
Sumber :
  • ist

JAKARTA – Epicentrum XXI kini bukan lagi sekadar tempat hiburan, tetapi juga medan pertempuran emosi dan refleksi sosial. Baru-baru ini, bioskop tersebut dipenuhi oleh perwakilan lintas generasi dan profesi, dari figur publik hingga pemerhati film nasional. 

Siap-Siap Sambut Keseruan Perayaan Fesbul 2024: Epic Cinematic Weekend!

Mereka berkumpul untuk menyaksikan Gala Premiere film Satu Hari Dengan Ibu atau dikenal dengan singkatan SAHDU, sebuah karya produksi dari Ruang 29 Pictures. Scroll lebih lanjut ya.

Film ini disebut bukan hanya sebuah hiburan, tetapi juga sebuah dakwah yang mengeksplorasi tema universal: kasih sayang ibu. Menggunakan naratif yang melibatkan berbagai konflik generasional dan perbedaan pandangan antara ibu dan anak, film SAHDU mengajak kita untuk menemukan 'jalan tengah' dalam hubungan yang paling sakral ini.

Bertabur Bintang! Film Tukar Takdir Gaet Nicholas Saputra, Marsha Timothy hingga Meriam Bellina

Pasangan selebritas, Dude Harlino dan Alyssa Soebandono, yang juga menghadiri acara ini mengekspresikan antusiasme mereka. Dude Harlino merangkum pandangannya.

Penahanan Ibu Ronald Tannur Resmi Dipindah ke Kejagung

"Film ini menjadi sebuah cara berdakwah yang unik. Ia mengajarkan kita untuk lebih mencintai ibu kita, dan membentang pelajaran berharga tentang bagaimana seharusnya hubungan antara orang tua dan anak," kata Dude.

Sedangkan aktor senior, Deddy Mizwar, menitipkan pesan inspirasional kepada sineas muda Indonesia, "Latihan membuat sempurna, dan konsistensi adalah kuncinya. Pesan kebaikan yang disampaikan melalui film adalah lebih penting daripada sekadar mengejar kesuksesan materi."

Chand Kelvin dan Ibunya

Photo :
  • ist

Billy Syahputra turut hadir, mengajak masyarakat untuk menonton film ini, sementara Anissa, salah satu penonton, berbagi kesannya yang mendalam. Anissa mengungkapkan betapa film ini mampu mempengaruhi emosinya karena bisa sangat relate dengan kehidupan nyata, khususnya pada bagian kisah Dewa yang diperankan oleh Chand Kelvin

Mengisi acara dengan berbagai gimmick menarik, mulai dari photo booth, bunga mawar putih untuk ibu, hingga booth donasi untuk traktir nobar (nonton bareng) anak yatim, Gala Premiere SAHDU tak hanya menjadi sebuah acara nonton bersama, tetapi juga sebuah perayaan cinta dan kebaikan.

Selain itu, setelah sukses di Solo, SAHDU akan melanjutkan special screening di Bandung, Pontianak, Yogyakarta, dan Pekan Baru. Film ini akan tayang serentak di seluruh Indonesia mulai 21 September 2023, dengan pemesanan tiket yang sudah bisa dilakukan secara online.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya