Merinding, Ini Pengalaman Horor Produser Mantra Surugana di Lokasi Syuting

Film Mantra Surugana
Sumber :
  • VIVA / Isra Berlian

JAKARTA – Mantra Surugana, menjadi salah satu rekomendasi film horor yang direncanakan tayang pada 27 Juli mendatang. Mantra Surugana ini menceritakan bangkitnya sosok iblis melalui mantra dan kutukan yang menghantui seorang mahasiswi baru bernama Tantri  yang diperankan oleh Sitha Marino.

Kolaborasi Seram Sara Wijayanto dan David NOAH, Debut Mimpi di Horror Festival

Mengangkat tema horor dari tanah Pasundan, ada banyak cerita menarik selama proses syutingnya. Misalnya saja kejadian yang menimpa Produser sekaligus Chief Excecutive Producer Peregrine, Ervina Isleyen hingga para pemain film tersebut. Ervina mengungkap sempat mengalami kesurupan saat datang ke lokasi syuting. Scroll lebih lanjut ya.

“Aku bilang ini kok serem ya. Saya lagi jalan ada perempuan di atas (lantai 3). Kemudian setelah meeting di Jakarta balik ke lokasi itu jam 8 pas ke ruang preview di lantai dua, tiba-tiba pintu di lantai tiga langsung kebuka sendiri,” kata dia saat ditemui awak media di Gandaria, Jakarta Selatan, Selasa 20 Juni 2023.

Banting Harga! Inilah Hunian Berhantu di Jakarta yang Tak Laku Meski Dijual Murah

Tak sampai di situ, Ervina juga sempat mengalami kesurupan yang bahkan tidak disadarinya. Dirinya sering berteriak ‘jam dua jam dua jam dua’ hingga menyeruput kopi panas dalam satu kali tegukan.

Sandrina Michelle dan Ari Irham Bawa Penonton ke Dunia Horor di Santet Segoro Pitu

“Minta kopi. Aku enggak minum kopi pait. Di kamar hotel ternyata masih (kesurupan) aku telfon mereka bilang ‘jam 2, jam 2’ itu seru sih,” katanya. 

Tak sampai di situ, kru lainnya juga kata Ervina sempat mengalami kesurupan juga sama seperti dirinya.

“Kita lagi ujan tiba-tiba liat ada yang berdiri di pohon kita bilang jangan lewat situ. Eh Astrada lewat langsung ‘ha ha, hi hi hi’,” ujar Ervina.

Film Mantra Surugana

Photo :
  • VIVA / Ichsan Suhendra

Usut punya usut pihak hotel tempat para crew dan pemain menginap mengungkap bahwa lokasi syuting film Mantra Surugana merupakan lokasi angker.

“Dan kita baru tau dari hotel berani syuting di situ. Di situ parah (kata pihak hotel). Lokasi Ciloto villa pernah film horor dan ternyata pas tanya baru tau enggak berani syuting di tempat kami. Pas terakhir tempat kita enggak ada yang pakai,” ujar Ervina.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya