Keseruan Shenina Cinnamon Main Film Onde Mande! Pakai Bahasa Minang hingga Mengemudi Sampan
- VIVA/Aiz Budhi
VIVA Showbiz – Aktris Shenina Cinnamon kembali dipasangkan dengan Emir Mahira. Kali ini keduanya disatukan dalam film bergenre drama komedi berjudul Onde Mande!. Film tersebut merupakan persembahan dari Visinema yang bekerja sama dengan Gandeng Ceneng Film dan Visionari Capital.
Pada saat konferensi pers di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Shenina mengungkap bahwa dalam film Onde Mande!, dialog yang dilafalkan hampir sepenuhnya menggunakan bahasa Minang. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Proses syuting sebagian besar juga dilakukan di Tanah Padang. Beruntungnya, hampir semua kru dari proses syutung itu lancar bahasa Minang, jadi sedikit banyak Shenina bisa melajar dari mereka.
"Ini hampir full dialognya bahasa Minang, ini adalah pertama kalinya aku film bahasanya bukan Bahasa Indonesia, untungnya kru aku sebagian lebih adalah orang Minang jadi pas ada yang salah langsung ada yang diajarin di set," kata Shenina Cinnamon, Senin, 15 Mei 2023.
"Selama kami di sana kalau ngobrol jawabnya pakai bahasa Minang, syutingnya full di Maninjau," tambahnya.
Selain itu, salah satu tantangan namun jadi keseruan tersendiri yang dirasakan Shenina adalah selama proses syuting berlangsung, ia tidak mendapat sinyal ponsel alias tidak ada sinyal di lokasi syuting.
Oleh karena itu, Shenina menghabsikan banyak waktu untuk bonding dengan tim dan para pemain.
"Di sana gak ada sinyal, di sana seru-seruannya bareng, gabut bareng," katanya.
Tidak berhenti sampai di situ, keseruan lain yang dirasakan Shenina adalah dirinya harus belajar mengemudikan sampan di tengah danau. Baru belajar sebentar, Shenina harus melakoni adegan membonceng Emir Mahira.
"Pengalaman paling menarik adalah nyetir sampan, jadi ada beberapa scene aku harus setir sampan, terus aku harus boncengin Emir, gimana coba tuh baru pertama terus harus boncengin orang yang lebih berat," katanya.
Film Onde Mande! sendiri disutradarai oleh sineas asal Minang, Paul Fauzan Agusta dan diproduseri oleh Suryo Wiyogo. Film Onde Mande! dijadwalkan tayang di bioskop pada 22 Juni 2023.
Selain Shenina Cinnamon dan Emir Mahira, film Onde Mande! juga dibintangi oleh Jajang C Noer, Jose Rizal Manua, Ajil Ditto, Shahabi Sakri dan Musra Dahrizal.
Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima VIVA, film Onde Mande! bercerita tentang Angku Wan (Musra Dahrizal), seorang pensiunan guru yang hidup sebatang kara di sebuah desa nelayan di tepi Danau Maninjau, Sumatera Barat.
Angku memenangkan hadiah undian dari sebuah perusahaan sabun.
Hadiah bernilai miliaran Rupiah tersebut akan ia gunakan untuk tujuan yang mulia, yaitu membangun desa demi kesejahteraan bersama. Namun sebelum mengklaim hadiah besarnya, Angku Wan meninggal.
Sepeninggalan Angku Wan, warga desa: Ni Ta (Jajang C Noer), Da Am (Jose Rizal Manua), Si Mar (Shenina Cinnamon) dan pemimpin desa menyusun rencana besar.
Mereka berusaha meyakinkan perusahaan sabun bahwa Angku Wan masih hidup demi menuntut hadiah dan mewujudkan pesan terakhirnya.
Keadaan semakin runyam tatkala Anwar (Emir Mahira) selaku perwakilan perusahaan sabun datang ke desa secara tiba-tiba untuk memvalidasi pemenang.