Priyanka Chopra Curhat Pernah Dapat Perlakuan Seksis di Bollywood

Priyanka Chopra
Sumber :
  • antv

VIVA Showbiz – Priyanka Chopra mengungkapkan cerita pahitnya ketika berkarier di industri film negara asalnya yakni India. Perlakuan seksis antara pria dan wanita masih berlaku, begitu pula di dunia hiburan.

Bukan Cuma Gaji, Ternyata Ini 6 Alasan Gen Z Gampang Resign dari Tempat Kerja

Istri dari Nick Jonas ini mengutarakan tidak pernah mendapatkan gaji yang sama dengan rekan pemain pria. 

“Aku tidak pernah mendapatkan keseimbangan gaji di Bollywood,” tutur Chopra seperti yang dikutip dari Variety

Komnas HAM Sebut Sejumlah Kasus Kandidat Pilkada Berujar Seksis dan Rendahkan Perempuan

Priyanka Chopra

Photo :
  • bollywoodlife

Bahkan Chopra menyebut gaji yang diterimanya hanya sekitar 10 persen dari rekan aktor.

Rahasia Cara Mengatur Gaji 5 Juta Rupiah: Hindari Boros, Maksimalkan Tabungan

“Aku dibayar sekitar 10 persen dari gaji rekan aktor pria. Kesenjangan gaji besar, sangat besar. Dan begitu banyak wanita yang masih berurusan dengan hal itu,” sambungnya. 

Ibu satu anak ini percaya jika dia kembali ke Bollywood, ia akan tetap diperlakukan sama seperti dulu – gaji yang diterima lebih sedikit dibandingkan para aktor.

“Aku yakin jika aku bekerja dengan aktor di Bollywood sekarang, aku akan mendapatkan hal yang sama,” tutur Chopra. 

Chopra dan aktris Bollywood lainnya tidak hanya bungkam perihal ketidakadilan tersebut. Mereka sudah pernah berusaha menuntut persamaan namun hasilnya nihil. 

“Aktris generasiku pasti meminta untuk gaji yang sama. Kami sudah meminta, tapi kami tidak mendapatkannya,” ungkap Chopra. 

Tak cuma itu, Chopra juga membeberkan perlakuan yang begitu timpang antara pria dan wanita selama syuting. Ia berusaha melawan perlakuan seksis itu.

“Aku pikir tidak apa-apa duduk berjam-jam di lokasi syuting sementara rekan pria hanya bersantai dan memutuskan kapanpun dia ingin muncul di lokasi syuting saat kami akan mulai,” kenangnya. 

Belum selesai pengalaman menyedihkan Chopra. Ia pernah dipanggil dengan julukan negatif seperti ‘kucing hitam’ atau ‘kehitaman’ karena warna kulitnya. 

“Aku dipanggil ‘kucing hitam’ atau ‘kehitaman’. Maksudku, apa arti ‘kehitaman’ di negara di mana kita benar-benar berkulit cokelat?” kata pemenang Miss World 2020 ini.

“Aku pikir aku tidak cukup cantik, aku percaya bahwa aku harus bekerja lebih keras meskipun mungkin aku sedikit lebih berbakat daripada rekan aktor yang berkulit terang,” tandas Chopra. 

Ilustrasi Terima Gaji

Intip Gaji Petugas PPK, PPS dan KPPS untuk Pilkada Serentak 2024, Ada yang Rp 2,5 Juta

Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 banyak berbagai persiapan telah dilakukan. Salah satunya perekrutan petugas PPK, PPS, dan KPPS dalam kegiatan ini.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024