James Cameron Nyaris Tolak Leonardo DiCaprio dalam Film Titanic
- Everett Collection
VIVA Showbiz – Muncul fakta baru mengenai aktor Leonardo DiCaprio. Ternyata sutradara dari film populer Titanic, James Cameron sempat tidak ingin memilih Leonardo sebagai pemeran Jack.
Hal tersebut diungkapkan oleh James Cameron dalam wawancaranya bersama GQ. Menurutnya, alasan utamanya sempat ingin menggantikan Leonardo karena sikapnya yang sangat buruk.
Dalam wawancara GQ, James Cameron menjelaskan Leonardo DiCaprio sempat menolak untuk melakukan screen test. Saat itu, Leonardo diminta untuk membaca adegannya bersama Kate Winslet, tetapi ia menolak.
“Ia kembali beberapa hari setelahnya dan aku men-seting kamrea untuk merekamnya. Ia tak tahu jika akan ditest. Ia pikir ini hanyalah pertemuan lainnya dengan Kate. Jadi aku pun bertama, ‘Oke, kita akan pergi ke ruangan lain dan kita akan mencoba beberapa dialog dan aku merekamnya.’ Dan ia pun berkata, ‘Maksudmu aku harus membacanya?’ Aku pun menjawab iya dan ia pun membalas, ‘Oh, aku tak (biasa) membaca.’ Lalu aku pun menyalaminya dan berterima kasih sudah datang,” kata James Cameron, dikutip dari People pada 24 November 2022.
Hal itu membuat James Cameron marah dan berikan peringatan, jika ia tak melakukannya maka akan kehilangan peran Jack. Tanpa ragu, James Cameron mengulurkan tangannya ke bintang itu dan mengatakan terima kasih lantaran sudah hadir. Sontak Leonardo kaget dengan tanggapan sutradara tersebut.
“Tunggu, tunggu. Jika saya tidak membaca (naskah), saya tidak mendapat peran? Seperti itu?,” ucap Leonardo.
Leonardo DiCaprio pun kaget atas tanggapan yang diberikan oleh sang sutradara. Lalu James Cameron menjelaskan pada Leonardo bahwa film Titanic adalah proyek besar dan memakan waktu hingga dua tahun. Sehingga James tidak ingin membuat keputusan yang salah dalam casting.
“Titanic adalah film besar yang akan memakan waktu dua tahun dalam hidup saya. Dan Anda akan melakukan lima hal lain saat saya melakukan pasca produksi," katanya.
“Jadi, saya tidak akan mengacaukannya dengan membuat keputusan yang salah dalam casting. Jadi, Anda akan membaca atau Anda tidak akan mendapatkan perannya,” tambahnya.
Setelah itu, Leonardo DiCaprio dengan menolak permintaan James Cameron untuk membaca naskah. Namun, setelah sadar engan kemampuan akting Leonardo, James makin yakin bahwa dia cocok untuk berperan sebagai Jack.