Demi Sri Asih, Pevita Pearce Konsultasi ke Iko Uwais dan Joe Taslim

Pemeran karakter Sri Asih, Pevita Pearce
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA Showbiz – Rumah produksi Screenplay Bumilangit, belum lama imi merilis trailer resmi dari film Sri Asih. Film Jagat Sinema Bumilangit yang disutradarai oleh Upi, naskahnya ditulis oleh Upi dan Joko Anwar. Film superhero kedua dari Jagat Sinema Bumilangit itu akan tayang pada 6 Oktober 2022.

Ada Reza Rahadian Hingga Slamet Rahardho, Lakon Dag Dig Dug Siap Hibur Penikmat Seni di Awal 2025

Pada saat ditemui awak media, Pevita Pearce selaku pemeran utama yang memainkan karakter Sri Asih bercerita mengenai keseruan yang ia rasakan selama proses syuting berjalan. Pevita melakoni 90 persen adegan action oleh dirinya sendiri, tanpa bantuan pemeran pengganti atau stuntman.

Karena melakoni banyak adegan action seperti berkelahi, Pevita mengaku pernah mengalami cedera. Untuk melakoni adegan action di film Sri Asih, Pevita berkonsultasi dengan para ahli, dua di antaranya adalah Joe Taslim dan Iko Uwais. Terlebih, Sri Asih adalah film action pertama Pevita Pearce.

Cantiknya Pevita Pearce Saat Resepsi di Malaysia, Netizen Salfok Sama Gaunnya

“Iya memang bisa dibilang 90 persen aku melakukan action ku sendiri fighting koreo-nya ku lakukan sendiri, dan ada beberapa kejadian yang tidak direncanakan. Memang aku juga banyak ngobrol-ngobrol seperti sama Joe Taslim, sama Iko Uwais apa aja yang harus aku siapin untuk action dan dia memang bilang hal-hal ini pasti akan terjadi,” kata Pevita Pearce di kawasan Senayan Jakarta belum lama ini.

“Memang ada beberapa yang cedera dan tidak direncanakan yaudah dibawa seru aja dibawa fun aja,” katanya menambahkan.

Ungkap Perjalanan Cinta, Pevita Pearce dan Mirzan Meer Ternyata Sudah Pacaran Sejak 2022

Beruntungnya, cedera yang dialami Pevita tidak parah, sehingga proses syuting tidak terganggu. Bahkan, karena proses yang ia jalani untuk mendalami peran Sri Asih, Pevita akhirnya memiliki bentuk tubuh yang sedikit berotot.

Hal itu bisa dilihat dari trailer film Sri Asih. Pevita mengaku bahwa ide untuk membentuk tubuh agar lebih berotot adalah idenya sendiri yang disesuaikan dengan peran yang dimainkan.

Pevita Pearce di trailer Sri Asih.

Photo :
  • Istimewa

“Itu dari aku sendiri (untuk berotot) setelah aku terima skripnya dan aku lihat karakter Alana kemudian aku dalami lagi memang aku adjust sesuai kebutuhan Alana Sri Adih. Ketika aku baca karakter alana dan aku dalami lagi memang aku adjust sesuai karakter aku sendiri jadi ini memang ide dari aku sendiri untuk menyempurnakan karakternya Alana,” tutur Pevita Pearce.

Dalam kesempatan yang sama, Pevita juga menjelaskan bahwa baik Upi maupun Joko Anwar tidak memberi perintah kepada dirinya untuk menaikan atau menurunkan berat badan demi karakter Sri Asih.

“Gak ada tuntutan mengenai berat badan. Tidak ada,” ujarnya.

Dalam tersebut, Pevita berperan sebagai Alana Sri Asih dan beradu akting dengan Christine Hakim sebagai Eyang Mariam, Surya Saputra sebagai Prayogo Adinegara, dan Jefri Nichol sebagai Tanguh, Reza Rahadian sebagai Jatmiko, Randi Pangalila sebagai Mateo Adinegara, Jenny Zhang sebagai Santa Hamzah, Dimas Anggara sebagai Kala, Revaldo sebagai Jagau, Faradina Mufti sebagai Renjana, Fadly Faisal sebagai Gilang, dan Messi Gusti sebagai Alana kecil. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya