Spider-Man No Way Home Bakal Ada Lagi di Bioskop, Extended Cut
- Sony Pictures
VIVA Showbiz – Film Spider-Man No Way Home besutan Marvel Studio, yang rilis pada Agustus 2021 silam menjadi film pertama saat pandemi COPVID-19 dengan pendapatan US$1 miliar.Â
Pihak Marvel baru saja mengumumkan bahwa versi baru Spider-Man No Way Home akan tayang kembali di layar kaca dunia. Versi terbaru dari film ke 3 Spider-Man Tom Holland ini berjudul Spider-Man: No Way Home: The More Fun Stuff Version. Pada versi terbaru ini, penonton akan disuguhkan beberapa adegan baru dan durasi lebih lama dari versi aslinya atau yang disebut extended cut.Â
Total ada 34 negara yang akan menayangkan Spider-Man No Way Home, dan Indonesia, adalah negara pertama yang akan tayang yaitu pada 31 Agustus 2022 mendatang. Negara lainnya yang akan kedatangan Peter Parker adalah Australia, Bahrain, Kanada, Mesir, Etiopia, Hong Kong, Irak, Yordania, Kuwait, Libanon, Meksiko, Selandia Baru, Oman, Suriah, Uni Emirat Arab, dan Amerika Serikat pada 1 September 2022.
Lalu, dilanjutkan di India, Taiwan, Turki, Inggris, dan Vietnam pada 2 September 2022. Beligia, Brasil, Prancis, dan Filipina pada 7 September 2022. Jerman, Singapura, dan Malaysia pada 8 September 2022, serta Jepang satu hari setelahnya. Italia pada 18 September 2022, Spanyol 23 September 2022, dan yang terakhir Korea Selatan pada 6 Oktober 2022.Â
Spider-Man No Way Home bercerita mengenai identitas Peter Parker yang diketahui oleh dunia. Ia lalu meminta bantuan Doctor Strange. Saat ia membuat mantra untuk perbaiki hidupnya, ternyata malah membuat lubang atau multiverse di dunia mereka, melepaskan penjahat paling kuat yang pernah melawan Spider-Man di alam semesta lain. Film ini menyatukan ketiga pemeran Spider-Man dari universe yang berbeda, yakni Tom Holland, Andrew Garfield, dan Tobey Maguire.