Arie Untung Kembali Hadirkan Animasi Islami untuk Anak-anak
- ist
VIVA – Arie Untung bersyukur karena animasi Riko The Series yang tayang di YouTube disambut baik oleh masyarakay. Hal tu terlihat dari jumlah subscribbers yang mencapai lebih dari 1 juta dengan lebih dari 300 juta kali total penanyangan.
Animasi karya Garis Sepuluh Corporation ini selalu hadir dengan cerita yang menghibur dan mengangkat tema ilmu pengetahuan yang bersumberkan Al-Quran dalam setiap episodenya (Quranic Science). Sebagai CEO, Arie Untung bersyukur dengan penyampaian di serial animasi yang sudah menginjak musim kedua tersebut.
"Alhamdulillah kita sudah mengakhiri season 2 Riko The Series ini dengan cukup sukses, lebih dari 300 juta kali ditonton dan subscriber youtube kita juga terus meningkat, sekarang sudah lebih dari 1 juta subscriber," kata Arie Untung.
Kesuksesan seri 1 dan 2 membuat Riko The Series hadir dengan Season 3. Animasi itu akan kembali tayang pada Jumat, 18 Maret 2022 pukul 16.00. Pihaknya tetap semangat memberikan tayangan yang menghibur dan penuh makna.
"Insya Allah episode pertamanya akan kita rilis 18 Maret mendatang jam 4 sore ya. Mohon do’annya juga untuk kami agar di Season ke-3 ini kami juga dapat terus memberikan yang terbaik. Dan semakin menjadi mitra yang terbaik untuk para orang tua dan tenaga pendidik di Indonesia dan bahkan di mancanegara," kata Arie Untung.
"Apalagi di kondisi kemarin, ketika Season 2 kita masih berjuang di tengah pandemi yang melanda hampir seluruh dunia, tentu kesuksesaan ini memicu semangat kami di Garis Sepuluh Corporation dalam menyambut Season ke-3 Riko The Series," sambungnya.
Di Season 3 ini menurut Arie, setidaknya Ada 3 hal yang akan sangat terasa berbeda dari season sebelumnya. Pertama, Kualitas Animasi Riko the series akan semakin baik dan tidak kalah dengan animasi dari luar negeri.
Kedua, di season ke 3 ini Riko menyediakan Live Murottal Anak yang dapat di nikmati setiap hari nonstop untuk membantu  anak mudah menghafal Al-Quran. Dan yang ketiga, akan ada karakter baruÂ
"Yang pasti akan ada hal yang fresh dan semakin menghibur lagi di Season 3 ini yang tentunya masih berisikan nilai-nilai Pendidikan dan kebaikan yang bersumber Al-Qur’an," kata Arie Untung.