Sinopsis Penyalin Cahaya, Raih 17 Nominasi FFI 2021
- Instagram @penyalincahaya
VIVA – Minggu malam, 10 Oktober 2021, Komite Festival Film Indonesia (FFI) 2021 telah mengumumkan nominasi tahunan secara virtual. Pengumuman tersebut diumumkan tepat sebulan jelang acara puncak penganugerahan Piala Citra FFI yang digelar pada 10 November 2021 mendatang.
Dari deretan film yang berhasil masuk nominasi, Penyalin Cahaya menjadi film yang paling banyak meraih nominasi.
Film tersebut diketahui masuk dalam 17 kategori nominasi FFI 2021. Penyalin Cahaya juga menyabet kategori-kategori utama seperti Film Terbaik, Sutradara Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, serta Pemeran Utama Pria dan Perempuan Terbaik untuk Chicco Kurniawan dan Shenina Cinnamon.
Lantas, seperti apa film Penyalin Cahaya yang memborong nominasi FFI tahun ini?
Dihimpun dari berbagai sumber, Senin, 11 Oktober 2021, Penyalin Cahaya yang tayang pada 8 Oktober 2021 dan dirilis perdana secara internasional di Festival Film Internasional Busan tersebut merupakan film drama misteri kriminal Indonesia.
Penyalin Cahaya diketahui merupakan film produksi kerja sama Rekata Studio dan Kaninga Pictures yang disutradarai oleh Wregas Bhanuteja.
Film ini juga merupakan film panjang pertama Wregas sebagai sutradara serta Shenina Cinnamon sebagai pemeran utama, di mana ia memerankan tokoh bernama Sur. Selain Shenina Cinnamon, film ini juga dibintangi oleh Chicco Kurniawan, Lutesha, Jerome Kurnia, Dea Panendra dan Giulio Parengkuan.
Penyalin Cahaya bercerita tentang seorang sarjana universitas tahun pertama, Sur, yang pergi ke pesta untuk pertama kalinya dalam hidupnya untuk merayakan pencapaian Mata Hari, grup teater universitas tempat Sur menjadi sukarelawan sebagai perancang web. Hidup benar-benar berubah untuk Sur setelah dia bangun keesokan paginya.
Sur kehilangan beasiswa dan diusir oleh keluarganya setelah selfie-nya beredar secara online. Khawatir bahwa dia mungkin menjadi bahan lelucon oleh anggota senior Mata Hari, Sur mencari bantuan dari teman masa kecilnya, Amin, yang bekerja dan tinggal di toko fotokopi dekat kampus.
Bersama-sama, di toko, mereka mencoba menemukan kebenaran tentang selfie dan tentang malam di pesta dengan meretas ponsel siswa.
Lantas bagaimana kelanjutan ceritanya? Nantikan film Penyalin Cahaya yang dikabarkan akan tayang tahun ini di bioskop.