Sinopsis The Conjuring: The Devil Made Me Do It, Tayang di Catchplay+
- YouTube
VIVA – Film kedelapan dalam semesta horor Conjuring berjudul The Conjuring: The Devil Made Me Do It akhirnya tayang perdana di Catchplay+ pada hari ini, Kamis, 15 Juli 2021.
Disutradarai oleh Michael Chaves, The Conjuring 3 menceritakan kisah mengerikan tentang teror, pembunuhan dan kejahatan tak dikenal yang mengejutkan, bahkan bagi penyelidik paranormal Ed yang dibintangi Patrick Wilson dan Lorraine Warren yang dibintangi Vera Farmiga.
Salah satu kasus paling sensasional dari kasus-kasus yang mereka tangani, dimulai dengan perjuangan untuk menyelamatkan jiwa seorang anak laki-laki.
Hingga membawa mereka melampaui apa pun yang pernah mereka lihat sebelumnya, dan menjadi kasus pertama dalam sejarah AS di mana seorang tersangka pembunuhan mengklaim kerasukan setan untuk membela diri.
Kisah ini bermula pada 1981. Kala itu, pasangan Ed dan Lorraine Warren, diminta untuk mendampingi prosesi eksorsis terhadap seorang anak kecil bernama David Glatzel, yang dibintangi oleh Julian Hilliard.
David mengalami serangkaian tanda diincar makhluk gaib setelah ia dan keluarganya pindah ke sebuah rumah baru. Bahkan makhluk jahat yang mengincar David mampu membuat bocah itu melakukan penyerangan kepada orang tuanya.
Saat prosesi eksorsis sudah disetujui oleh Vatikan dan seorang pastur diminta melakukan pengusiran, setan yang dihadapi oleh pasangan demonolog ini rupanya jauh lebih kuat. Proses eksorsis berjalan kacau. Poltergeist kencang melanda hingga keselamatan Ed dan Lorraine pun terancam.
Lalu, bagaimana nasib mereka selanjutnya? Mampukah Ed dan Lorraine, selamat dan berhasil mengusir setan jahat tersebut? Jangan lewatkan kelanjutan film ini.
Chief Marketing Officer Catchplay+, Roy Soetanto, menyatakan sangat senang karena film The Conjuring: The Devil Made Me Do It bisa masuk dalam konten Early Access at Home.
"Dan kami yakin para penggemar The Conjuring tidak akan mau ketinggalan berlangganan. Penggemar film dapat menonton film-film blockbuster yang lebih baru dan lebih banyak melalui platform kami di Indonesia, dan seperti biasa, selalu tayang perdana lebih awal seperti sebelumnya," kata dia dalam keterangan tertulis, Kamis, 15 Juli 2021.
The Conjuring: The Devil Made Me Do It, menambah koleksi Early Access Catchplay+ setelah Wonder Woman 1984, Seobok, Godzilla vs Kong dan Mortal Kombat.