Sinopsis Film Hari yang Dijanjikan, Tayang Jelang Lebaran
- Instagram klikfilm
VIVA – Menyambut Hari Raya Idul Fitri, film bergenre drama religi berjudul Hari yang Dijanjikan, akhirnya telah resmi tayang. Film yang disutradarai oleh Fajar Bustomi tersebut, mulai tayang hari ini, Rabu, 12 Mei 2021, di platform digital Klik Film.
Film tersebut dibintangi oleh Vino G Bastian, Agla Artalidia, Graciela Abigail, dan Kemal Palevi. Film Hari yang Dijanjikan bercerita tentang seorang ayah yang terkena PHK akibat perusahaannya tidak mampu bertahan di tengah pandemi COVID-19.
Di tengah kesulitan tersebut, ia harus membayar utang. Berbagai cobaan ia lalui, sampai akhirnya Allah SWT memberikan jalan keluar yang indah. Simak selengkapnya di sini.
Pada saat konferensi pers virtual, Fajar Bustomi mengungkapkan perasaan bahagianya karena bisa menyutradarai film Hari yang Dijanjikan, yang bercerita tentang pandemi.
“Kesempatan seperti ini, jarang terjadi, di mana sutradara dikasih kebebasan. Apalagi, semua cast yang terlibat di film ini, sangat mendukung. Ini, mungkin bukan film tentang pandemi yang pertama. Tapi, kalau yang pertama tayang di Indonesia, mungkin ya. Karena, setahu saya, ada beberapa sutradara yang mengabadikan pandemi ini juga,” ujar Fajar, Selasa, 11 Mei 2021.
Vino G Bastian mengaku langsung merasa tertarik saat pertama kali membaca skrip film Hari yang Dijanjikan. Ia juga mengaku tidak mengalami kesulitan pada saat berakting dalam film tersebut.
“Waktu pertama kali ditawari dan membaca skripnya, sata langsung suka dan bilang, mau main di film ini. Alhamdulillah tidak ada kesulitan main di film ini ya, karena memang karakternya berbeda dengan film sebelumnya. Setiap orang yang nonton pasti akan merasakan hal yang sama dengan dialami,” ujar Vino.
Lawan main Vino G Bastian, Agla Artalidia, mengaku merasa sangat senang karena bisa beradu akting dengan Vino. Agla juga merasa tidak mengalami kesulitan pada saat membangun chemistry dengan Vino.
“Aku nonton film-film Vino sejak aku SMA. Dan waktu mendapatkan tawaran untuk beradu akting dengan Vino senang banget. Apalagi sutradaranya mas Fajar Bustomi. Untuk membangun chemistry juga juga tidak mengalami kesulitan, karena semua memberikan masukan,” tuturnya.