Resmi, Mads Mikkelsen Gantikan Johnny Depp di Fantastic Beasts 3

Mads Mikkelsen
Sumber :
  • Deadline

VIVA – Warner Bross akhirnya mengonfirmasi kabar yang menyebutkan Mads Mikkelsen akan menggantikan Johnny Depp, hal itu seperti dikutip dari Deadline

Review Indiana Jones and The Dial of Destiny: Petualangan Harrison Ford di Usia 80 Tahun

Mads Mikkelsen akan memerankan Gellert Grindelwald di Fantastic Beasts 3. Sebelumnya isu ini telah beredar luas. Namun baru kali ini pihak rumah produksi mengonfirmasi.

"Warner Bros pada hari Rabu mengkonfirmasi berita Deadline dari awal bulan ini bahwa Mads Mikkelsen telah berperan sebagai Dark Wizard Gellert Grindelwald di Fantastic Beasts 3," tulis Deadline.

Ini 3 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton film Indiana Jones and The Dial of Destiny

Baca juga: Johnny Depp Keluar, Fans Ancam Boikot Film Fantastic Beasts

Seperti diketahui Johnny Depp diminta Warner Borss untuk mengundurkan diri dari peran tersebut. Hal itu menyusul kekalahannya di sidang melawan tabloid Inggris yang menyebutnya sebagai pelaku kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Gandeng Mads Mikkelsen Sebagai Antagonis, Film Indiana Jones 5 Siap Kembali ke Layar Global

Salah satu tabloid di Inggris menggambarkan Johnny Depp sebagai 'pemukul istri', dalam artikel tentang skandal perceraiannya dengan aktris Amber Heard. Tak terima lalu kasus itu disidangkan dan Depp dinyatakan kalah.

Fantastic Beasts 3 merupakan spin-off Harry Potter. Film itu disutradarau David Yates dan berasal dari kisah yang ditulis JK Rowling.

Awalnya, film tersebut akan dirilis pada 12 November 2021, namun diundur ke musim panas 2022 karena pandemi COVID-19. Eddie Redmayne dan Jude Law masih menjadi bintang utama dalam film ini.

Mads Mikkelsen sebagai Jurgen Voller dalam Indiana Jones and the Dial of Destiny

VIDEO: Wawancara Eksklusif VIVA dengan Mads Mikkelsen, Bintang Indiana Jones and The Dial of Destiny

Indiana Jones and The Dial of Destiny kini dapuk aktor Mads Mikkelsen sebagai villain atau penjahat, memerankan tokoh Jurgen Voller, anggota Nazi yang menjadi musuh utama

img_title
VIVA.co.id
30 Juni 2023